Tribun Solo/Putradi Pamungkas
TRIBUNNEWS.COM - Masih ingat dengan Kiki Amalia?
Artis peran sekaligus model tersebut memang sudah cukup lama tak tampil di layar kaca.
Sosok kelahiran Jakarta, 26 November 1981 itu memang tak lagi eksis seperti dulu.
Padahal, Kiki sempat laris sebagai model iklan dan muncul dalam sejumlah judul sinetron.
Diantaranya, Wewe Gombel dan sinetron religi islami Hidayah.
Ia pun sempat membintangi sejumlah film seperti Mas Suka Masukin Aja Besar Kecil It's Okay hingga Tragedi Penerbangan 574.
Namun, perlahan namanya mulai meredup.
Terlebih, usai ia bercerai dengan pesepakbola Markus Horison pada Desember 2012 lalu.
Praktis, namanya pun semakin jarang terdengar di jagad hiburan tanah air.
Meski begitu, Kiki mulai menyibukkan diri lewat berbagai aktivitas.
Seperti yang banyak dilakukan sejumlah artis lainnya, ia pun merambah dunia disk jokey (DJ).
Ya, Kiki menjadi artis kesekian yang menjajal kebolehan meramu musik menggunakan turntable.
Kiki beberapa kali mengunggah foto dirinya tengah tampil sebagai DJ lewat akun Instagramnya.
Rupanya, masih banyak netizen yang mengikuti perkembangan dirinya.
Hal itu terlihat dari jumlah komentar yang masuk setiap Kiki mengunggah foto.
Lama tak terdengar, Kiki muncul dengan kabar gembira.
Kemarin, rupanya ia merayakan hari ulang tahunnya.
Ia kini genap berusia 36 tahun.
Kiki mengunggah foto saat dirinya merayakan pertambahan usia tersebut.
"Thank you everyone for the birthday wishes today! I appreciate the Love!!"
"Another year older,another year wiser.. Insha Allah .. Counting my blessings!!"
Netter pun ramai-ramai memberi selamat.
"Barakallah fii umrik kak @kikiamaliaworld semoga panjang umut sehat selalu di lancarkan rezeki nya banyak job nya aminn"
"Kiki!!! Selamat ulang tahun nahh, panjang umur dan sehat selalu. Stay beautiful as always"
"Hbd kak kiki.. semoga semakin sukses kedepan nya, dan ketemu jodoh nya juga" (*)
Berita ini sudah tayang di Tribun Solo dengan judul Jarang Eksis di Televisi, Kiki Amalia Diam-diam Punya Kabar Gembira. Netter Beri Ucapan Selamat