TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG SELATAN - Artis peran yang juga model Luna Maya (34) memiliki beragam bisnis yang tengah ia rintis mulai dari bisnis di bidang kuliner, lini pakaian hingga make-up.
Kesenangan Luna membangun beragam bisnis ini selalu mendapat dukungan dari kekasihnya Reino Barack.
Seperti saat Luna meluncurkan produk kue terbarunya Kastera di AEON BSD, Tangerang Selatan, Senin (27/11/2017), Reino tampak datang menemani kekasihnya itu.
Menurut Luna, kehadiran Reino adalah salah satu bentuk dukungan untuk dirinya.
Baca: Mengalah Pada Sang Kakak, Pangeran Harry Rela Tak Bisa Berikan Cincin Mendiang Ibunya Pada Meghan
"Ya sudahlah dia support aja," ujar Luna.
Luna bercerita jika selama ini Reino selalu datang ke tempat bisnisnya untuk melihat lokasi dan memastikan semua berjalan dengan baik.
"Tadi sempet ngambek dulu, 'Lo enggak ikut awas lho'. Enggak-enggak bohong, he he he. Kalau bisa pasti dia datang. Dia juga pengin lihat di sini kayak gimana tempatnya," katanya.
Sayangnya, Luna memilih bungkam saat ditanya apakah Reino turut berinvestasi dalam bisnis baru miliknya itu.
"Ikut invest? Ha ha ha ada deh," ucapnya seraya tertawa.
Berita telah tayang di Kompas.com dengan judul Kekasih Selalu Dukung Luna Maya Berbisnis