Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor muda Muhammad Riza Irsyadillah, merasa bangga dapat mengawali kariernya di industri film dengan terlibat di film biopik 'Chrisye'.
Film garapan sutradara Rizal Mantovani ini menjadi film perdana yang dibintangi Irsyadillah.
"Gua bangga banget ini jadi debut gua, soalnya produksinya keren," kata Irsyadillah ditemui usai gala premier film 'Chrisye', di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (1/12/2017).
Tak hanya itu, Irsyadillah juga merasa bangga lantaran dapat mempelajari banyak hal dari aktor senior tanah air.
"Dan di sini gua belajar banyak banget di luar dan di dalam set dan gua juga belajar banyak dari aktor-aktor dan orang belakang layar," lanjutnya.
Dalam film 'Chrisye', Irsyadillah berperan sebagai Addie MS saat muda.
Awalnya, ia tak menyangka dapat berperan sebagai Addie MS. Sebab, Irsyadillah pertama mengikuti casting untuk berperan menjadi teman sekolah Chrisye.
Irsyadillah yang merupakan sahabat Tristan, yakni putra bungsu Addie MS pun terkejut bisa terlibat dalam film 'Chrisye'.
"Pas pertama ditawarin gua kaget banget soalnya gua yakin ini film bakal booming dan bagus banget. Tapi awalnya gua ga berharap banyak sih, karena inikan debut pertama gua dan gua gak yakin bisa masuk ke film ini tapi ternyata berhasil," katanya.
Film Chrisye bercerita tentang kisah hidup sang musisi, di balik karirnya sebagai lagenda. Chrisye diperankan oleh Vino G Bastian. Sementara sang istri yakni Damayanti Noor, diperankan oleh Velove Vexia.
Dalam hidup Chrisye, banyak kegelisahan yang ia alami.
Film produksi MNC Pictures yang tayang pada 7 Desember 2017 ini, dibintangi oleh deretan aktris dan aktor yang berperan sebagai sahabat Chrisye.
Mereka adalah Andi Arsyil sebagai Erwin Gutawa, Dwi Sasono sebagai Guruh Soekarno Putra, dan Roby Tremonty sebagai Jay Subiakto.