News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kali Ini Liam Gallagher Dipastikan Konser di Jakarta Januari Mendatang

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Perwakilan pihak promotor Nada Promotama dan Collective Touring dalam jumpa pers di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (14/12/2017).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pihak promotor memastikan musisi Liam Gallagher bakal menggelar konser di Jakarta pada 14 Januari 2018 mendatang.

Konser mantan vokalis grup musik Oasis itu digelar di Ecovention Ancol, Jakarta Utara. 

Sebelumnya, konser Liam dijadwalkan pada 8 Agustus 2017 lalu.

"Re-schedule ini bukan karena ada masalah, namun kesalahan dari manajemen Liam. Dia membuat jadwal lain (pada 8 Agustus 2017). Pihak mereka meminta maaf dan reschedule malah di tanggal yang lebih enak, fix tanggal 14 Januari 2018," kata Pandji Prayoga, Direktur Collective Touring ditemui dalam jumpa pers di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (14/12/2017).

Menurut Abe, humas Nada Promotama, pada jadwal sebelumnya yakni 8 Agustus 2017, tiket telah terjual sebanyak 80 persen. 

Menurutnya pula, calon penonton yang memutuskan untuk refund tiket hanya sebesar 15 persen.

"Mereka yang beli lagi, yang nggak kebagian sebelumnya," kata Abe.

Dalam konser berdurasi sekira 90 menit itu rencananya Liam akan membawakan 15 hingga 18 lagu. 

Pria 45 tahun itu dipastikan membawakan track-list dari album teranyarnya, As You Were. 

"Kita sudah dapat informasi sudah dipastikan semua lagu dari album baru akan dibawakan. Selain itu, porsinya itu justru lagu Oasis yang dibawakan. Kalau kita lihat dari konsernya belakangan ini 60 persen dia bawakan lagu Oasis," katanya. 

Sementara itu, Ecovention pun dipilih lantaran dianggap merupakan venue yang paling cocok. 

Lokasi tersebut dinilai dapat menampung penonton yang ditargetkan 5000 orang. 

"Kita sih emang mau fokus ke teknis, dan venue kita lebih indoor. Kalau outdoor kita prepare risiko, terus soal toilet juga. Dan kapasitas venue kita tidak terlalu besar karena lebih (mengusung) intimate concert," kata Abe. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini