TRIBUNNEWS.COM - Kabar mengejutkan datang dari sinetron Siapa Takut Jatuh Cinta.
Salah satu bintangnya, Aliando Syarief memutuskan mundur dari sinetron yang merupakan adaptasi dari seri Meteor Garden ini.
Hal ini tentunya mengejutkan banyak penggemar mengingat sinetron ini baru saja tayang pada akhir November lalu.
• Lagi-Lagi Pelakor! Suami Bintang Sinetron Ini Dikabarkan Direbut Wanita Lain Hingga Sudah Ijab Qobul
Apa ya yang menyebabkan Aliando hengkang?
Kira-kira siapa yang akan jadi penggantinya?
Daripada penasaran, yuk cari tahu lewat 4 fakta berikut ini.
1. Jadi nomor 2
Aliando yang berperan sebagai Satya, atau Hua Ze Lei dalam Meteor Garden.
Sehingga, dirinya merupakan peran pria kedua setelah Verrell Bramasta yang berperan sebagai Vino.
Kabar berhembus jika Aliando mundur karena dirinya ingin menjadi tokoh yang utama.
Pihak produksi sempat berkata jika keempat tokoh F4 di sinetron ini akan menjadi pemeran utama.
Namun ternyata hal tersebut tidak memuaskan pihak Aliando hingga akhirnya memilih untuk mundur.
2. Konfirmasi Aliando
Kabar hengkangnya Ali, memang dibenarkan oleh bos SinemArt, Leo Sutanto.
Seperti dilansir dari salah satu media online, Leo mengungkapkan alasan mengapa Ali memilih mundur.
"Iya memang, karena dia sudah enggak nyaman, dia juga merasa bukan peran utama. Padahal sudah kita jelaskan, semua cowok jadi peran utama,
"Tapi dia bilang mau mundur. Ya, apa boleh buat. Saya selalu ikut keinginan pemain aja, daripada repot," ucap Leo.
Kabar itu pun langsung dikonfirmasi kepada Ali.
Pemeran Satya itu hanya menjawab dengan singkat soal isu hengkangnya dari STJC.
"No comment," jawab Ali seakan enggan menanggapi isu tersebut. (TribunStyle.com/Desi Kris)
3. Ada yang nangis-nangis ditinggal Aliando
Kepergiaanya dari keluarga besar sinetron STJC, membuat pemain lain ikut sedih.
Tampak yang paling merasakan adalah aktris Windy Wulandari.
Sosok yang memerankan ibunda dari Verrell Bramasta (Vino) dan Aliando Syarief (Satya).
Melalui akun Instagramnya, Windy menuliskan postingan yang membuat banyak orang sedih.
"I'm gonna miss u son..take care wherever u are, be good and keep up the good work..momma loves U so much!! Wishing U the BEST OF LUCK SON
#sinemartproduction #stjcsctv"
'Aku akan merindukanmu anakku, jaga diri baik-baik dimanapun kamu berada, dan terus naik karirmu. Ibu sangat mencintaimu!! Semoga keberuntungan selalu menyertaimu anakku.'
4. Siapa penggantinya?
Sosok karakter Satya yang diperankan oleh Aliando kini menjadi tanda tanya besar penonton akan dikemanakan.
Akan diganti pemain lain atau karakternya dihilangkan.
Namun baru-baru ini, netizen banyak memperdebatkan tentang sosok baru yang diduga akan muncul di STJC.
Dialah Teejay Marquez, aktor dan selebgram asal Filipina.
Sebelumnya, Teejay ini dimasukan dari empat cowok yang mengisi STJC.
Akan tetapi ketika poster dirilis, sosok Teejay justru tak masuk.
Kini keluarnya Aliando banyak yang berspekulasi kalau Teejay bakal masuk kembali.
Hal itu sejalan dengan postingan cowok 24 tahun itu di akun Instagramnya baru-baru ini.
Dia mengunggah kebersamaan para pemain STJC dahulu, dan Wilona kemarin saat berulang tahun.
Berita ini sudah dipublikasikan di TribunStyle.com dengan judul: Aliando - 4 Fakta Kemundurannya dari Siapa Takut Jatuh Cinta, Bule Ganteng Inikah Penggantinya?
VIRAL: Waduh! Belum Lama Heboh Diceraikan Taqy Malik, Salmafina Sudah Siap Terima Ta'aruf, Netter:Gercep Ya