TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hujan lebat mengiringi pemakaman musis Yockie Suryo Prayogo, di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Karet Bivak, Jakarta Pusat, Senin (5/2/2018) sore.
Sejumlah pelayat terlihat mengenakan payung, sementara liang lahat Yockie telah dipasangi tenda sejak Senin siang.
Sejumlah pelayat pun terlihat merapat ke tenda tersebut. Pemakaman di mulai sekira pukul 15.30 WIB. Kedua putra Yockie, terlihat turun ke liang lahat dan menguburkan jenazah ayahandanya.
Baca: Polisi Evakuasi Korban Banjir di Kampung Pulo
Nara, putra sulung Yockie pun melantunkan adzan.
Isak tangis dari rekan serta kerabat terdengar mengiringi pemakaman mantan keyboardis God Bless itu.
Triawan Munaf, Kepala Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf) memberikan ucapan belasungkawa usai jenazah Yockie dikuburkan.
"Banyak sekali kenangan yang diberikan mas Yockie lewat karya bersama teman-temannya. Saya juga seorang penggemar, saya sangat mengagumi beliau," ujarnya.
Selain Triawan Munaf, terlihat Ian Antono, Indro Warkop hingga Fahri Albar turut menghadiri pemakaman musisi 63 tahun itu.
Baca: SBY Ungkap Sebuah Pertemuan Sebelum Sidang Tipikor Berlangsung
Yockie meninggal dunia pada Senin (5/2/2018) pukul 07.35 WIB
"Dia memang udah ngidap gula udah lama udah 15 tahun lebih, terus tahun lalu kena sirosis, pengerasan hati. Udah stadium akhir abis itu dia muntah darah dirawat, seminggu kemudian dia kena stroke," ujar istri Yockie, Prastiwi Puspitasari di rumah duka, Senin (5/2/2018) siang.(*)