TRIBUNNEWS.COM - Untuk kali pertama Sophia Latjuba main film horor. Ia beradu akting bersama Prilly latuconsina di film berjudul "Danur 2: Maddah", kelanjutan dari "Danur: I Can See Ghost" .
Selama syuting, ia sama sekali tak mengalami kejadian mistik atau hal-hal di luar akal sehat. Namun, yang menurutnya horor adalah suasana jalan-jalan di Ibu Kota saat akhir pekan.
"Paling yang horornya itu ketika pulang pas weekend. Jalanan macet banget kan. Itu buat makin capek karena kita habis kerja juga," ucapnya saat ditemui di kawasan Palmerah, Jakarta, Selasa (27/3/2019).
Baca: Bicara Dosa Lucinta Luna, Ini Tanggapan DJ Gebby vesta
Baca: Sebut Lucinta Luna Star Syndrome, DJ Gebby Vesta: Dia Mau Berteman Sama Jin Kek, Biarin Saja!
Baca: DJ Gebby Vesta Pernah Bertengkar dengan Lucinta Luna Soal Cowok
Baca: Kondisi Limbad Terkini setelah Jantungnya Sempat Berhenti
Namun, ia dapat cerita seru saat pulang dari lokasi syuting bersama Bucek Depp naik sepeda motor. Menggunakan roda dua ternyata mempersingkat waktu tempuh karena bisa menembus kemacetan lewat celah di antara mobil.
Sophia dan Bucek sama-sama main dalam film Danur 2: Maddah. Baginya, hal itu ibarat cinta lama bersemi kembali alias CLBK.
"Yah memang seperti Cinta Lama Bersemi Kembali (CLBK). Kita sudah lama tidak ketemu juga, jadi seru," tambahnya.(*)
Berita ini telah dimuat di Wartakotalive dengan judul "Main Film Danur 2: Maddah, Ini yang Dianggap Mistis"