TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Senin (9/4/2018), spektakuler show road to grand final Indonesian Idol 2018 menjadi penentuan dua kontestan yang lolos dan masuk babak grand final Indonesian Idol 2018, pekan depan.
Kepulangan Joan Catherine ternyata sudah diprediksi sejumlah penonton .
Baca: Rizky Febian Tulis Ini Saat Kehadirannya di Road To Grand Final Indonesian Idol Tuai Pro Kontra
Seperti Nabila penonton asal Bekasi, Jawa Barat, rela meninggalkan pekerjaannya untuk datang menonton penampilan kontestan idolanya.
Dirinya juga menilai, Ahmad Abdul dan Maria Simorangkir yang akan lolos hingga grand final.
"Abdul dan Maria karena mereka berdua stabil setiap minggunya."
"Joan bagus sih, tapi kayaknya kurang deh masuk grand final," ujar Nabila.
Hal senada disampaikan juga oleh Sonya, penonton asal Depok yang menilai kedua kontestan itu selalu bagus di setiap penampilannya.
Baca: Terpukau Penampilan Maria Simorangkir, Maia Estianty Sampai Lakukan Hal Ini
"Abdul selalu bagus setiap minggu, Maria selalu spektakuler setiap minggu," ucap Sonya.
Hal berbeda disampaikan Robert, seorang pria asal Jayapura, Papua yang sudah dua minggu berada di Jakarta untuk mendukung Joan.
"Maria (temani Joan), karena vokal oke, suaranya oke," jelas Robert. (Grid.ID, Rangga Gani Satrio)