Laporan Wartawan Tribunnews, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cinta Ratu Nansya merilis single anyar di tengah proses perceraiannya bersama Roby Gheisa. Ia diduga memanfaatkan momen tersebut untuk mendongkrak popularitas lagunya.
Ia langsung membantah dugaan tersebut. Menurutnya, single berjudul "Haters" dirilis bertepatan dengan proses perceraiannya dengan sang suami. Dengan kata lain hanya kebetulan.
"Saya betul-betul tidak bermaksud memanfaatkan proses perceraian yang sedang saya jalankan," katanya, saat jumpa pers di Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Rabu (11/4/2018).
Baca: Cinta Ratu Nansya Merasa Jadi Korban Haters, Tapi Melahirkan Karya dari Situ
Baca: Mertua Beberkan Kelakuan Minus Gracia Indri
Baca: Reaksi Opick Ditanya Soal Video Call dengan Yuliast Mochamad
Ia juga menegaskan bahwa proses perceraian itu bukan sandiwara yang bertujuan mendongkrak popularitas lagunya.
"Bukan setting-an saya dengan suami saya untuk membuat lagu saya populer atau lagu dia populer, tapi ini memang setting-an Allah kepada saya," kata Cinta Ratu Nansya.
Sebagaimana diketahui, Roby Geisha dan Cinta Ratu Nansya sedang menjalani proses perceraian. Sidang sebelumnya yang beragendakan mediasi tak membuahkan hasil positif bagi rumah tangga mereka berdua.(*)