News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Penyidik KPK Diteror

Melanie Soebono dan Sejumlah Musisi Desak Jokowi Cari Pelaku Penyerangan Novel Baswedan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pelaku penyiraman air keras terhadap penyidik KPK, Novel Baswedan sampai saat ini masih belum terungkap.

Hal tersebut mendapatkan perhatian dari masyarakat luas, tidak terkecuali seniman Melanie Subono.

Ia mendorong agar pemerintah segera mengungkap kasus penyiraman air keras tersebut.

Ketika disinggung terkait pembentukan Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF), Melanie justru membandingkan dengan kasus Munir yang justru berkasnya hilang.

Baca: Ruhut Sitompul Nilai Para Lawan Politik Jokowi Makin Stres

Pada dasarnya dirinya meminta pelaku penyiraman air keras tersebut segera diungkap bagaimanapun caranya.

Hal tersebut diungkapkan Melanie saat ditemui awak media sesaat setelah mengisi acara pada aksi unjuk rasa di Monumen Nasional (Monas), Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (11/4/2018) sore.

"Bukannya kalo udah ngomong membentuk tim ini apa segala macam, setiap kasus itu dibentuk ya. Munir kurang apa sih kasusnya? Dengan segala tim ini itu, akhirnya apa? Berkasnya ulang katanya. Saya mendorong agar kasus ini dicari pelakunya, sesederhana itu aja deh atas nama apapun," ujar Melanie kepada awak media.

Baca: Masak Telur di Microwave, Wanita Ini Dapat Luka Bakar Serius

Sebelumnya sejumlah massa mengadakan aksi agar Presiden RI segera membentuk TGPF untuk pengungkapan kasus Novel Baswedan.

Aksi yang digelar di Monas tersebut turut dihadiri sejumlah publik figur seperti Melanie Soebono dan Igor Saykoji.

Baca: Istana Sambut Baik Prabowo Maju Pilpres 2019

Tidak ketinggalan Ketua Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras), Haris Azhar juga menghadiri aksi tersebut.

Simak videonya di atas. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini