TRIBUNNEWS.COM - Ririn Dwi Arianty baru saja melahirkan anak ketiganya pada Senin, (16/4/2018).
Banyak selebriti yang memberikan ucapan selamat pada istri Aldi Bragi itu.
Salah satunya Zaskia Adya Mecca.
Hal tersebut terlihat dari unggahan terbarunya di Instagram.
Sebagai seorang ibu dari empat anak, Zaskia paham betul bagaimana perjuangan seorang perempuan selama masa kehamilan hingga melahirkan.
Hal ini yang coba ia utarakan saat mengunggah foto tersebut.
Zaskia menceritakan perjuangan Ririn yang sejak sebulan sebelum melahirkan harus bolak balik rumah sakit.
BERITA REKOMENDASI