TRIBUNNEWS.COM -- Tak menampik jika menjadi artis memang harus dituntut untuk selalu profesional dan tampil menarik.
Apa yang dikenakan, harus membuat para artis selalu terlihat rapi dan menyenangkan untuk dilihat.
Di samping itu, menjaga badan tetap segar dan wangi juga merupakan kewajiban.
Terlebih jika jadwal dan kegiatan sedang padat.
Hal-hal seperti itu juga menjadi hal utama yang harus diperhatikan oleh BTS.
BTS yang saat ini tengah berada di puncak popularitas tentunya akan semakin memperhatikan penampilan mereka.
Entah itu pakaian, aksesoris, ataupun parfum yang mereka pakai.
Di sebuah forum diskusi, para Army membicarakan parfum apa yang digunakan oleh para anggota BTS.
BTS sendiri sebelumnya pernah mengungkapkan pilihan mereka terhadap wewangian.
Dilansir Tribunnews dari Soompi, Sabtu (22/5/2018), RM sang leader memilih aroma yang memiliki wangi natural dan ringan.
Sama halnya seperti Suga, ia juga lebih menyukai parfum yang berbau ringan.
"Wangi yang terlalu kuat selalu membuat kepalaku pusing," ujar Suga.
Sedangkan si maknae, Jungkook, lebih menyukai parfum yang beraroma seperti sabun atau susu.
Sebuah saluran K-Pop resmi di YouTube, 1theK, memberikan bocoran mengenai parfum yang dipakai oleh beberapa seleb dan idol, termasuk satu di antaranya adalah BTS.
Informasi tersebut dibagikan 1theK lewat akun Twitter resmi mereka.
Seperti dikutip dari akun Twitter milik 1theK, ini dia parfum yang dikenakan oleh para anggota BTS.
1. Jin BTS - Diptyque Philosykos
Berdasarkan penelusuran Tribunnews di website resmi Diptyque, parfum kesukaan Jin BTS ini dibanderol seharga $90 (Rp 1.229.310) untuk ukuran 50 ml.
Sedangkan untuk ukuran 130 ml, Diptyque Philosykos dibanderol $130 (Rp 1.775.670).
Parfum ini memiliki aroma daun dan kayu ara, serta pohon cedar putih.
Aroma daun segar, buah-buahan, kulit kayu, dan air susu akan tercium dari Jin jika kamu bertemu dengannya.
2. Suga BTS - Paco Rabanne Invictus
Dikutip dari Amazon, parfum kesukaan Suga BTS ini dibanderol seharga $61 (Rp 833.199) untuk ukuran 100 ml.
Paco Rabanne Invictus ini memiliki bahan-bahan yang segar seperti daun nilam, daun laurel ambregris, anggur, dan lainnya.
Jika kamu bertemu Suga, kamu akan mencium aroma yang kuat dan maskulin.
Melihat deskripsinya, sepertinya Paco Rabanne Invictus ini memang cocok dengan karakter Suga.
3. Jimin BTS - Jo Malone Orange Blossom
Berdasarkan website resmi Jo Malone, parfum favorit Jimin BTS dibanderol seharga $65 (Rp 887.835) untuk ukuran 30 ml.
Sedangkan untuk ukuran 100 ml, memiliki harga $135 (Rp 1.843.965).
Parfum Jimin ini memiliki aroma manis seperti buah-buahan saat pertama dipakai.
Namun, lama kelamaan baunya akan berganti menjadi seperti bunga-bunga segar.
Meski memiliki aroma feminin, Jo Malone Orange Blossom merupakan parfum unisex sehingga bisa digunakan siapa saja.
4. Jungkook BTS - Bvlgari Omnia Paraiba
Dikutip dari website resminya, untuk ukuran 65 ml, Bvlgari Omnia Paraiba dibanderol seharga $84 (Rp 1.147.356).
Parfum ini dibuat karena terinspirasi dari permata paling unik di dunia, yaitu Paraiba Tourmaline dari Brasil.
Kamu akan mencium aroma jeruk, bunga, dan biji cokelat yang bercampur menjadi satu jika bertemu Jungkook BTS.
Meski terkesan beraroma manis, parfum kesukaan Jungkook ini memiliki wangi segar yang khas.
5. J-Hope BTS - Terre d'hermes
Di antara anggota lainnya, parfum J-Hope BTS terbilang paling mahal.
Dilansir Tribunnews dari website resmi Hermes, parfum J-Hope ini dibanderol harga $135 (Rp 1.843.965) untuk ukuran 75 ml.
Terre d'hermes merupakan parfum yang identik digunakan oleh pria paruh baya.
Namun, aroma buah-buahan serta pohon cedar memang sepertinya cocok untuk J-Hope.
6. V BTS - Aveeno Stress Relief
Berbeda dari anggota yang lain, V BTS memilih lotion dari Aveeno untuk menyegarkan badannya.
Aveeno Stress Relief memiliki 2 ukuran berbeda.
Untuk lotion berukuran 350 ml dibanderol seharga $8.5 ( Rp 115.964).
Sedangkan untuk ukuran 530 ml memiliki harga $11 (Rp 150.249).
Meski terbilang murah dibanding parfum anggota BTS yang lain, lotion kesukaan V ini memiliki aroma segar dari bunga lavender dan chamomile yang bisa bertahan hingga 24 jam.
7. RM BTS - Sabun
Sesuai dengan wawancara RM BTS yang dikutip dari Soompi, leader BTS ini menyukai aroma natural dan ringan.
Ia cukup menggunakan sabun untuk menjaga aroma tubuhnya.
(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)