Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ria Anatasia
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Joe Jackson, ayah dari Michael Jackson dan Janet Jackson, meninggal dunia di usia 89 tahun pada Rabu (27/6/2018).
Kabar kematian ayah dari sebelas anak ini dikonfirmasi langsung oleh sang cucu Taj Jackson melalui Twitter.
Joe menghembuskan napas terakhirnya di sebuah rumah sakit di Las Vegas, setelah berjuang melawan kanker stadium akhir
Baca: Dari Putri Diana Hingga Michael Jackson, Begini Wajah Tua Mereka Jika Masih Hidup Hingga Kini!
Anak keempat Joe, Jermaine Jackson mengatakan ayahnya sempat melarang pihak keluarga menjenguknya dan meminta dokter untuk merahasiakan riwayat penyakitnya.
"Tak ada yang tahu apa yang terjadi. Kita seharusnya tak perlu memohon untuk menemui ayah, terutama di saat seperti ini. Kami sangat sakit hati," kata Jermaine, sebagaimana dilansir The Guardian, Rabu (27/6/2018).
Pada 24 Juni lalu, Joe Jackson sempat mengunggah tweet dari akun pribadinya: "Aku telah cukup menyaksikan matahari terbenam. Matahari akan terbit pada waktunya, dan suka atau tidak matahari suatu saat juga akan terbenam," tulisnya.
Paris Jackson, anak Michael Jackson, menjelaskan bahwa kakeknya bukanlah orang yang menulisnya.
Baca: Janet Jackson Hamil Usia 50 Tahun, Amankah?
Joe Jackson adalah inisiator dari grup fenomenal, The Jackson 5. Grup ini melambungkan nama anak-anaknya, yakni Jackie,Tito, Jermaine, Marlon dan Michael.
Beberapa single hits yang diproduksinya, seperti I Want You Back, ABC, The Love You Save and I’ll Be There berada di posisi puncak Billboard.