TRIBUNNEWS.COM - Suti Karno senang terlibat film "Si Doel The Movie". Perannya masih sebagai Atun, sama seperti di sinetron "Si Doel Anak Sekolahan".
Bagi Suti, syuting film "Si Doel The Movie" ibarat reuni keluarga. Dan hubungan antar pemain sinetron yang fenomenal di tahun 1990-an itu, memang demikian. Namun, ia agak kecewa.
"Bukan karena apa, karena saya enggak pernah satu frame dengan Bang Mandra," ucapnya senyum, saat bertandang ke kantor redaksi Tribunnews.com, kawasan Palmerah, Jakarta, Selasa (4/7/2018).
Ia sedikit bercerita tentang perannya sebagai Atun, yang dikenal jenaka dan polos, di film besutan sutradara Rano Karno itu.
Baca: Mandra Mengira Kena Stroke saat Syuting Si Doel The Movie di Belanda
Mungkin, lanjut dia, orang akan melihat Atun sebagai sosok menyebalkan. Sebab, di situ Atun bertindak sebagai provokator yang melahirkan konflik batin dalam diri Zaenab (Maudy Koesnadi).
"Ini kemarahan saya (Atun), saya enggak diajak (Doel) ke Belanda. Mandra yang ke Belanda," terangnya.
Baca: Si Doel The Movie Merupakan Sebuah Awal yang Mungkin Tak Akan Selesai
Sekadar info, film ini merupakan kelanjutan kisah cinta segitiga Doel, Sarah, dan Zaenab, yang belum selesai.
Doel hendak menemui Sarah dan anaknya yang tinggal di Belanda setelah terpisah selama 14 tahun tanpa ada kata cerai. Padahal, status Doel adalah suami Zaenab. Mereka menikah secara siri.
Penasaran bagaimana menyebalkannya Atun di film tersebut? Saksikan di bioskop pada 2 Agustus 2018.(*)