TRIBUNNEWS.COM - Beberaoa hari terakhir, hengkangnya Robby Purba dari acara Karma masih menjadi perbincangan hangat warganet.
Unggahan Robby di Instagram sering dikomentari warganet terkait hal tersebut.
Beberapa di antara komentar tersebut langsung dibalas oleh Robby.
Tak sedikit dari mereka yang menyayangkan hengkangnya Robby Purba dari acara Karma ANTV.
Sejumlah warganet bahkan memintanya untuk kembali mengisi acara yang selama ini dia pandu bersama Roy Kiyoshi tersebut.
Dukungan dan semangat terus diberikan oleh warganet.
Sayangnya, Robby Purba justru menegaskan bahwa dirinya tak mungkin kembali ke program tersebut.
Tribunstyle melansir dari TribunJabar, ia bahkan menegaskan pula bahwa tidak semua artis bereaksi hanya untuk gimmick semata.