TRIBUNNEWS.COM - Paman sekaligus aktor ternama Hollywood, Alec Baldwin, membenarkan isu pernikahan keponakannya dengan Justin Bieber.
Mengutip celebsnow.co.uk pada Selasa (18/9/2018), Alec Baldwin menyampaikan pernyataannya di karpet merah malam penganugerahan penghargaan Emmy Awards 2018, Los Angeles, AS.
"Mereka (Justin dan Hailey) pergi begitu saja dan menikah, dan aku tak tahu mengapa," ungkap aktor berumur 60 tahun tersebut.
Alec Baldwin juga mengatakan bahwa ia hanya pernah bertemu Justin Bieber sekali.
Tak lupa, Alec Baldwin memberikan sepatah nasihat kepada pasangan muda yang diisukan menikah, Hailey Baldwin dan Justin Bieber.
"Terus bekerja, dan jangan berhenti, dan ketika kalian menikah, kalian pasti akan tahu bahwa itu (keputusan) yang terbaik jika memang kalian benar-benar bisa hidup bersama," ujar Alec Baldwin.