TRIBUNNEWS.COM - Shakira Aurum, putri penyanyi Denada, sudah lebih dua bulan menjalani perawatan di rumah sakit di Singapura, akibat kanker darah atau leukemia yang dideritanya.
Ruben Onsu, rekan Denada, mengatakan Shakira sampai saat ini belum diperbolehkan pulang hingga sekarang karena alasan medis.
"Shakira sampai saat ini belum boleh meninggalkan Singapura," kata Ruben dalam wawancara di Gedung Trans, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (19/9/2018).
Terkait bagaimana kondisi Shakira hingga belum bisa meninggalkan pengobatan di Singapura, Ruben tidak bisa memberikan informasi.
Ruben mengaku juga tidak enak kepada Denada jika bertanya melalui Whatsapp atau telepon.
"Takut ganggu, Denada kan butuh fokus untuk urus anaknya. Makanya saya enggak mau tanya apapun dulu ke Denada," kata Ruben.
Untuk mengetahui kondisi Shakira, Ruben berencana pergi menjenguk anak Denada ke Singapura. Ia tak sendiri, melainkan bersama Ivan Gunawan.(*)
Berita ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ruben Onsu: Anak Denada Belum Bisa Tinggalkan Pengobatan di Singapura"