News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pilpres 2019

Tak Lirik Panggung Politik, Dorce Gamalama Hanya Ingin Tenang

Editor: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Dorce Gamalama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dorce Gamalama mengaku tak ingin ambil bagian dalam hiruk pikuknya Pemilihan Presiden 2019 mendatang.

Saat banyak artis ikut ke panggung politik untuk meramaikan Pilpres, tidak dengan Dorce. Ia mengaku ingin tenang.

"Saya tidak ada di mana, percayalah di tahun ini saya tidak pernah berada di panggung kampanye apa pun. Saya ingin tenang," ucapnya.

Dorce pun mengucapkan doa pada siapa pun pemimpin yang terpilih menjadikan negeri ini baik.

"Siapa pun presidennya, saya doakan menjadi pemimpin yang baik di negeri ini. Saya enggak takut, saya takut sama Allah doang, enggak akan kabur," ujar Dorce Gamalama.

Saat ditemui di Kemang, Jakarta Selatan, Sabtu (6/10/2018). Saat itu, Dorce bersama politisi yang juga artis, Inggrid Kansil, awalnya berbicara soal viralnya fotonya memegang foto wajah Ratna Sarumpaet yang lebam.

Dorce Gamalama menegaskan agar semua pihak jangan membawa kasus tersebut ke arah yang tidak-tidak ketika Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2019 sudah di depan mata.

Ia mengaku terkejut ketika mengetahui bahwa Ratna Sarumpaet mengaku mengumbar berita hoax atau kabar bohong.

Dia menilai bahwa Ratna Sarumpaet mampu menipu seluruh masyarakat Indonesia.

Ratna Sarumpaet mengumbar berita hoax mengenai diri sendiri yang dikatakannya dianiaya oleh tiga orang saat sedang di Bandung, Jawa Barat.

Namun ternyata, foto wajah babak belur Ratna Sarumpaet, ternyata karena dirinya usai operasi plastik di satu rumah sakit di Jakarta.

"Oh terkejut saya. Saya sebenarnya orang yang mengagumi dia (Ratna Sarumpaet) salah satu perempuan yang berani," ucap Dorce Gamalama yang

Dorce mengatakan bahwa setelah mengetahui Ratna telah berbohong, dia kaget dan kecewa.

Menurut dia, akibat kebohongannya itu, Ratna Sarumpaet harus menerima ganjaran hukumnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini