TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PENYANYI Mulan Jameela (39) meniatkan dirinya berhijrah. Ini terlihat dari penampilannya yang mulai tertutup dan menunjukkan identitas seorang muslimah
Mulan Jameela mengaku sudah lima bulan ini hijrah menjadi lebih baik. Penampilannya lebih islami, dengan menggunakan hijab atau kerudung.
Namun apakah setelah Mulan Jameela hijrah akan berhenti di dunia musik yang memang membesarkan namanya selama ini setelah hijrah? Mulan mengaku tidak berhenti menyanyi.
"Setelah hijrah bukan mengurangi menyanyi sih, justru berkurang. Pasti mau enggak mau ya, kalau sudah berhijab klien juga bingung nyanyi. Tapi bukannya tidak nyanyi sama sekali, masih nyanyi," kata Mulan Jameela ketika ditemui disela-sela acara 'Hijrah Fest', di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (9/11/2018).
Mulan mengaku banyak tawaran menyanyi yang datang kepadanya, baik acara formal atau nonrformal. Tetapi, Mulan sudah mulai hijrah dan penampilannya lebih tertutup.
"Kalau yang minta sebenarnya banyak tapi ya emang saya enggak bisa. Kalau pun ada, yah busana disesuaikan aja sih," ucapnya.
Baca: Ogah Komentari Pernikahan Maia Estianty dan Irwan Mussry, Mulan Jameela: Tanya Mas Dhani Aja
"Cari desainer yang bajunya muslim. Dulu aku itu nggak tahu siapa desainernya. Tapi sekarang banyak banget yang bagus-bagus," tambahnya.
Beruntung, Mulan mengaku memiliki suami seperti Ahmad Dhani yang membebaskannya untuk memilih apapun dalam kehidupannya.
Baca: Masih Soal Pemeriksaan Imigrasi di Bali, Miyabi Ingin Fansnya Pergi, Ada Apa?
Diakui Mulan, Dhani hanya memintanya untuk tidak terlalu sibuk dan melupakan tugasnya sebagai istri yang mengurusi suami dan juga anak-anaknya.
"Walaupun kita berkarir juga harus tahu tugas utama. Masih ngurus keluarga anak anak juga aku urusin. Mas Dhani sih selama ini support dan kasih semangat aku aja dalam hal apapun," ujar Mulan Jameela.