News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Pevita Pearce Bakal Naik ke Atas Panggung Konser Charlie Puth?

Penulis: Nurul Hanna
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pevita Pearce saat ditemui di Plaza Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/7/2018)

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Nurul Hanna

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Bertepatan konser Charlie Puth bertajuk 'Voicenotes', Jumat (16/11/2018) malam Ini, artis peran Pevita Peace turut merilis produk pakaian.

30 model pakaian rilisannya akan ditampilkan di atas panggung konser dalam sebuah fashion show.

"Memang sesuai sama pasarnya brand PV, remaja makanya cocok untuk launch hari ini," kata Pevita Pearce ditemui di ICE BSD, Tangerang, Jumat (16/11/2018) sebelum konser.

Baca: Lagu-lagu Charlie Puth Selalu Temani Pevita Pearce di Setiap Aktivitasnya

Pevita Pearce selaku pemilik merek pakaian tersebut, merasa gugup lantaran bisnis garapannya akan ditampilkan di atas panggung. Rencananya fashion show itu akan digelar beberapa saat sebelum Charlie Puth naik panggung.

Namun, ia belum memastikan apakah akan turut naik ke atas panggung. Pemain film Sebelum Iblis Menjemput ini hanya berharap produknya mendapat sambutan hangat.

"Deg-dengan karena ini suatu hal yang berarti banget buat aku. Aku senang brand PV bisa launch di sini, mudah-mudahan diterima," katanya.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini