TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Reza Rahardian merasakan beberapa perbedaan dalam pementasan Bunga Penutup Abad yang ketiga ini.
Terutama dari pemain, karena tokoh Nyai Ontosoroh yang sebelumnya diperankan oleh Happy Salma, kini diperankan oleh Marsha Timothy.
"Pasti setiap pementasan memiliki tantangan yang berbeda, kenapa karena pemainnya kali ini ada yang berbeda. Kemudian blocking yang berbeda, syutingnya juga berbeda," terang Reza Rahardian di Taman Ismail Marzuki, Jakarta Pusat, Jumat (16/11/2018).
Meski ini bukan kali pertamanya bermain dalam pementasan teater Bunga Penutup Abad. Bagi Reza setiap pementasan selalu dimulai dari nol.
"Pastinya persiapannya kembali ke nol lagi dan emosi kan nggak sembarangan, harus dilihat materinya lagi, membangun suasana lagi," tutur Reza.
"Agar bisa menimbulkan emosi yang sungguh-sungguh dan tidak berpura-pura dan itu menurut saya ada PR untuk diri sendiri, jadi saya kesulitannya disitu," lanjutnya.
Pementasan Bunga Penutup Abad ini sudah yang ketiga kalinya. Dua sebelumnya digelar pada 2016 dan 2017.
Reza Rahardian selalu terlibat dalam pementasan tersebut dan memerankan tokoh Minke.