TRIBUNNEWS.COM - Keberadaan Dylan Sahara, istri Ifan Seventeen sempat menjadi teka-teki usai bencana Tsunami Banten menerjang pada Sabtu malam (22/12/2018) lalu.
2 hari mencari keberadaan sang istri, Ifan Seventeen kini dikabarkan telah menemukan Dylan Sahara dalam kondisi tak bernyawa dan membawanya pulang untuk dimakamkan.
Rupanya, meski melakukan pencarian dengan sekuat tenaga, ternyata bukan Ifan Seventeen yang pertama kali menemukan jenzah Dylan Sahara.
Ada seorang sosok wanita tegar yang berhasil mengidentifikasi jenazah Dylan Sahara diantara banyak korban tewas Tsunami Banten lainnya.
Dylan Sahara menjadi korban ketika dirinya ikut menemani Ifan, yang saat itu sedang manggung dengan Band Seventeen, di sebuah acara gathering Perusahaan Listrik Negara (PLN), di Tanjung Lesung Beach Resort, Banten.
Setelah dua hari tidak ada kabarnya, Dylan Sahara ditemukan meninggal dunia dan dibawa ke salah satu Rumah Sakit (RS), di kawasan Serang, Banten.
Padahal sebelumnya, sempat beredar kabar hoaks yang mengatakan Dylan berhasil selamat dan mengungsi di salah satu SMP di Panimbang, tak jauh dari lokasi terakhir istri Ifan Seventeen itu berada.