Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tantowi Yahya, Duta Besar RI untuk Selandia Baru, Samoa dan Kerajaan Tonga, ternyata seorang coffee addict.
Politikus yang juga dikenal sebagai penyanyi country itu, mengaku setiap hari menenggak lima sampai enam cup espresso.
"Saya peminum kopi fanatik," ujar Tantowi Yahya saat menyambangi kantot redaksi Tribunnews.com di Palmerah Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (22/1/2019).
Jadwal Tantowi minum kopi biasanya pukul 10 pagi waktu setempat. Kemudian setelah makan siang. Dilanjutkan pukul tiga atau empat sore.
"Terus (setelah) makan malam, terus sebelum tidur. Saya sebelum tidur aja ngopi. Lumayan addict saya," lanjutnya.
Mencari kopi enak di Selandia Baru, menurut dia, tidak susah. Sebab, di negeri itu, semua kopi terbaik dari berbagai belahan negara tersedia.
Baca: Menikmati Kerjanya sebagai Duta Besar, Tantowi Yahya: Diplomasi itu Seni
"Kopi-kopi terbaik lima sampai enam negara ada semua di situ dan diracik. Jadi untuk menghasilkan satu kopi itu asalnya lima sampai enam negara. Itu jagonya orang Wellington orang New Zealand," terangnya.
Banyaknya mengonsumsi kopi per hari membuat Tantowi Yahya tak cemas dengan kondsi kesehatannya. Ia mengklaim malah kebiasaan mengonsumsi kopi dapat mengurangi risiko beberapa penyakit.
"Kopi itu banyak manfaat, buat mengurangi diabet, jantung. Otak jadi cemerlang, bahagia, macam-maca," pungkasnya.(*)