TRIBUNNEWS.COM - Raffi Ahmad memang dikenal dengan sejumlah mobil sport mewahnya yang kerap kali menghiasi layar kaca dan media sosialnya.
Namun ia mengaku kepada presenter Andre Taulany bahwa dirinya membeli sekitar tiga mobil dalam satu tahun.
Hal tersebut diungkapnya saat bertandang ke kediaman Andre Taulany.
Momen tersebut diunggah melalui akun YouTube Taulany TV pada Minggu (27/1/2019).
"Enggak setiap bulan. Paling setahun tiga lah," ucap Raffi.
• Andre Taulany Tanya Gaji Perbulan, Raffi Ahmad: Saya itu Enggak Digaji
Kemudian Raffi menjelaskan bahwa selama ini dirinya tidak pernah membeli mobil dengan membayar secara tunai.
Ia juga mengaku bahwa setelah masa cicilan mobilnya selesai, ia akan menjual mobil tersebut.
"Tapi gue kalau beli mobil tuh, percaya engak percaya gue kalau beli mobil enggak pernah cash. Jadi kalau gue itu selalu nyicil. Nyicil tiga sampai empat tahun. Saat cicilannya habis, gue jual mobil itu. Itu prinsip gue," terang Raffi.
Menurut Raffi, menjual mobil yang telah habis masa cicilnya tersebut merupakan salah satu hobinya.