TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA - Polda Jatim dikabarkan membidik tersangka baru. Informasinya tersangka baru itu berasal dari kalangan publik figur.
Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera memaparkan pihaknya akan secepatnya mengumumkan adanya tersangka baru dalam kasus prostitusi online tersebut.
"Nanti akan kita umumkan secepatnya bahwa ada tersangka lain, itu pasti ada," ungkap Frans Barung Mangera di Polda Jatim.
Barung Mangera menjelaskan penyidik masih melakukan pemeriksaan intentif terhadap saksi saksi dari deretan artis yang diduga bagian dari jaringan prostitusi online.
"Intinya, tidak menutup kemungkinan akan ada hal hal yang berkembang ditunggu saja ya," ujarnya.
Bagaimana status hukum Selebgram Avriellia Shaqqila yang ditangkap bersama Vanessa Angel?
Barung Mangera menjelaskan Avriellia Shaqqila masih berstatus sebagai saksi.
"Nanti ya perkembangan dan update mengenai kasus ini akan diumumkan oleh Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan," jelasnya.
Vanessa Angel Syok dan Dibawa ke Rumah Sakit
Sementara itu, pasca diperiksa 12 jam, artis Vanessa Angel akhirnya keluar dari Gedung Subdit V Siber Ditreskrimsus Polda Jatim, Rabu (30/1/2019) dini hari.
Namun, belum diketahui pasti apakah Vanessa Angel langsung ditahan atau tidak. Pasalnya, usai keluar dari ruang penyidik, ia dilarikan ke RS Bhayangkara saat akan ditahan.
Sampai berita ini diturunkan, masih belum ada statement resmi dari pihak kepolisian terkait hal itu.
Informasinya Vanessa Angel dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Surabaya yang lokasinya bersebelahan dengan Polda Jatim dengan didampingi beberapa kerabat dan tim kuasa hukumnya.
"Vanessa sakit, mau di bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim," ungkap salah seorang tim kuasa hukum Vanessa kepada awak media.
Sayangnya, kuasa hukum Vanessa Angel tak menyebutkan secara detil terkait sakit yang diderita kliennya.