TRIBUNNEWS.COM - Adik Nagita Slavina, Caca Tengker mengungkapkan bagiamana sosok sang kakak ipar, Raffi Ahmad, di matanya.
Hal itu dilontarkan Caca dalam vlog QnA bersama Nagita di saluran Youtube Rans Entertainment, Sabtu (2/2/2019).
Dalam vlog tersebut, Nagita dan Caca menjawab beberapa pertanyaan dari warganet.
Satu di antara warganet menanyakan kesan Caca pada Raffi Ahmad dan kesan Nagita pada suami adiknya, Barry Tamin.
Baca: Kasus Hoaks Ratna Sarumpaet, Atiqah Berharap Ibunya Bebas dari Dakwaan
"Jadi menurut Kak Caca, Aa' Raffi gimana? Dan menurut Kak Gigi, Mas Barry gimana? Jawab ya," kata Nagita membacakan pertanyaan dari warganet.
Nagita yang menjawab lebih dulu mengatakan bahwa Barry adalah orang yang doyan makan.
Ibunda Rafathar itu mengatakan bahwa adik iparnya adalah orang ambisius dan baik hati.
Sementara itu, Caca menganggap Raffi adalah sosok pekerja keras.
"Raffi itu pekerja keras banget," kata Caca.
Saking pekerja kerasnya Raffi, Caca mengaku sempat merasa malu pada dirinya sendiri karena malas.