TRIBUNNEWS.COM - Alvin Faiz, putra Ustaz Arifin Ilham, mengunggah potret kebersamaan bersama keluarga istrinya Larissa Chou di momen Imlek 2019 (5/2/2019), langsung jadi sorotan.
Momen hangat itu diunggah Alvin Faiz melalui akun Instagram Stories dan feed Instagram.
Terlihat dalam video yang diunggah Alvin Faiz, ia tengah berkumpul bersama keluarga Larissa Chou di sebuah ruangan.
Alvin Faiz mengenakan baju berwarna merah memangku sang putra Yusuf.
Di sekelilingnya, terlihat beberapa wanita dari keluarga Larissa Chou.
• Kondisi Terbaru Ustaz Arifin Ilham, Alvin Faiz Bagikan Foto Sang Ayah yang Tersenyum Lebar dan Makan
Mereka tampil menggunakan busana cheongsam khas Tionghoa.
"Kumpul keluarga Larissa," tulis Alvin Faiz di unggahan itu.
Di postingan selanjutnya, Alvin Faiz mengunggah foto keluarga.
• Alvin Faiz Bagikan Kondisi Terkini Ustaz Arifin Ilham, Lebih Segar dan Sudah Bisa Makan
"Family time," ungkap Alvin Faiz di foto tersebut.
Alvin Faiz bahkan sempat mendapat kejutan ulang tahun berupa kue tart dari Larissa Chou dan keluarganya. Simak halaman selanjutnya >>>>