News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Sambut Pemeran Dilan dan Milea, Ridwan Kamil Flashback Masa Pacaran: Sama Seperti Zaman SMA Saya

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Dewi Agustina
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Ridwan Kamil saat berada di Gedung Pakuan, Braga, Bandung Jawa Barat, Minggu (24/2/2019).TRIBUNNEWS.COM/BAYU INDRA PERMANA

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menyambut Dilan dan Milea untuk sarapan bersama di Gedung Pakuan, Bandung.

Dalam sambutannya, Ridwan Kamil tak hanya mengucapkan selamat datang untuk para cast Dilan 1991. Tapi Ridwan Kamil juga sempat flashback akan masa mudanya.

Menariknya, Gubernur yang akrab disapa Kang Emil itu flashback saat-saat pacaran dulu.

"Waktu Dilan di novel itu sama seperti zaman SMA saya," kata Ridwan Kamil saat berada di Gedung Pakuan, Braga, Bandung Jawa Barat, Minggu (24/2/2019).

"Jadi dulu pacarannya masih cari telepon umum, motor-motoran tanpa helm dan ternyata luar biasa disukai anak muda," tutur Kang Emil.

Hari ini, Ridwan Kamil tak hanya menyambut para cast dan awak media untuk sarapan.

Setelah dari Gedung Pakuan, rombongan Dilan 1991 akan bertolak ke kawasan Saparua untuk mengesahkan Sudut Film Dilan.

"Sebuah sudut di Saparua. Istilahnya Sudut Film Dilan, karena kalau taman kan luas ya. Bukan soal filmnya tapi nanti jadi sudut taman rekreasi untuk tingkatkan literasi," kata Ridwan Kamil.

Hari ini akan ditetapkan sebagai Hari Dilan. Dalam Hari Dilan akan dilakukan beberapa kegiatan di antaranya pemutaran film Dilan, pengesahan Sudut Film Dilan, dan convoi film Dilan keliling Bandung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini