News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Drama Buku Nikah Kriss Hatta

Drama Buku Nikah Kriss Hatta Berlanjut, Billy Syahputra dan Nikita Mirzani Bakal Dilaporkan

Penulis: Anita K Wardhani
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase Kriss Hatta dijemput mobil tahanan dan Nikita Mirzani

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Drama yang cukup panjang antara Billy Syahputra, Hilda Vitria, dan Kriss Hatta, hingga saling lapor melapor sampai Kriss Hatta telah resmi ditahan sepertinya akan berlanjut.

Jika sekarang Kriss Hatta ditahan atas kasus dugaan pemalsuan dokumen pernikahannya dengan Hilda Vitria, Kuasa Hukumnya bakal menyeret Billy Syahputra dan Nikita Mirzani ke jalur hukum.

Presenter Kriss Hatta, lewat pengacaranya, Indra Tarigan, akan menyeret Billy Syahputra dan Nikita Mirzani ke jalur hukum

Alasannya, presenter Billy Syahputra dan aktris Nikita Mirzani telah menggiring opini publik di media sosial tentang kasus hukum Kriss Hatta.

Baca: Kriss Hatta Dipenjara, Kuasa Hukumnya Pertanyakan Sosok Badrun yang Diduga Ikut Palsukan Buku Nikah

Sebelum Kriss Hatta ditahan di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Bulak Kapal, Bekasi, Selasa (9/4/2019), kedua pesohor tersebut diduga telah membocorkan terkait penahanan Kriss Hatta.

Pengacara Kriss Hatta, Indra Tarigan, mengatakan bahwa pihaknya akan menyeret keduanya ke jalur hukum sesuai pasal Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE).

"Satu hal juga ada, kemarin yang nyebar-nyebarin Si Kriss Hatta akan ditahan hari ini, Billy Syahputra sama Nikita Mirzani, itu nanti kita segera laporkan," ujar Indra Tarigan, di Kejaksaan Negeri Bekasi, Selasa (9/4/2019).

Sementara itu, satu di antara dari pihak terlapor yakni Nikita Mirzani menanggapi kabar bahwa dirinya akan diseret ke masalah hukum.

Nikita Mirzani tidak mempermasalahkan ancaman laporan itu.

"Suruh pengacaranya itu ngurusin kliennya yang masuk (penjara) aja deh. Nggak usah repot-repot laporin gue sama Billy. Yang kemarin aja nggak ada yang jalan,” kata Nikita Mirzani saat dihubungi lewat ponsel.

Baca: Tangis Audrey Terhapus Senyum Saat Dijenguk Ifan Seventeen, Ini yang Dimintanya

Kriss Hatta ketika keluar dari Kejaksaan Negeri Kota Bekasi, Jawa Barat, menuju bus tahanan kejaksaan, Bekasi, Selasa (9/4/2019) sore. Artis ini ditahan di Lapas Bulak Kapal Bekasi selama 20 hari. (Wartakota/Luthfi Khairul Fikri)

Tangisan Billy dan Ketidakpuasan Nikita Mirzani

Mengetahui kabar tersebut, Billy Syahputra pun tak bisa menahan air matanya.

Adik dari alm Olga Syahputra ini nangis terseduh-seduh sembari bercerita kepada Nikita Mirzani.

"Dia nangis, kemarin dia nangis dia telpon mami dimana, lagi kerja gitu kan, kenapa bang Billy akhirnya yaudah telpon aja. mami katanya udah liat belum videonya, video apa, oh dia udah ditahan," ujar Nikita yang mendengar tangisan Billy dikawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2019).

Kolase foto Billy Syahputra, Hilda Vitria, dan Nikita Mirzani. (INSTAGRAM/@billsky16 dan nikitamirzanimawardi_17)

Nikita MIrzani menganggap tangisan sahabatnya ini disebabkan tuduhan-tuduhan yang selama ini menyerang Billy.

"Dia nangis, nangisnya itu mungkin kan selama ini dia ditindas ya, dia bilang artis warisan, adeknya juga dibilang tukang parkir dengan jelas si laki-laki tersebut bilang yaudah kerja aja di tempat cucian mobil gue, itu dari mereka semua sampe keluarga Billy diseret-seret," katanya.

Karena hal itu yang akhirnya, membuat Billy Syahputra menangis dan bersyukur Kriss Hatta ditahan.

"Itu kan jadi sekarang mungkin nangisnya nangis bersyukur karena gara-gara mulut dia kan menggiring opini masyarakat akhirnya orang pada ngebuli, setiap apa dibully, sampe kerjaan Billy juga sempet saat itu juga gak nyaman karena dikit-dikit dilaporkan ke KPI akhirnya ujungnya begini alhamdulillah sih," pungkasnya.

Sebelumnya, Artis peran Kriss Hatta telah resmi menjadi tahanan Kejaksaan Negeri Bekasi pada Selasa (9/4/2019).

Kriss Hatta ditahan setelah berkas kasus dugaan pemalsuan dokumen pernikahannya denganHilda Vitria dinyatakan lengkap atau P21.

Nikita Mirzani sambangi Polda Metro Jaya untuk menemani saksi-saksi atas pelaporannya terhadap Sajad Ukra di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Jumat (4/1/2018). (Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah)

Tak Puas

Sementara itu, artis yang juga berseteru dengan Kriss Hatta, Nikita Mirzani merasa memang sudah sewajarnya Kriss ditahan.

"Ya memang prosesnya seperti itu kan. Itu kan semua sudah wewenang kejaksaan. Jadi kalau ditahan ya memang sudah sewajarnya," ujar Nikita Mirzani dikawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (10/4/2019).

Bahkan, Nikita Mirzani mengancam agar tidak berurusan dengan dirinya jika tidak ingin bernasib sama dengan Kriss Hatta.

"Ya kalau gua kan, jangan berurusan sama gua deh. Udah itu aja," katanya.

Wanita yang tengah mengandung anak ketiga ini belum puas meski Kriss Hatta telah ditahan.

Nikita ingin mengetahui seberapa lama Kriss Hatta akan ditahan.

"Belum. Mau tahu dia masa hukumnya berapa," pungkasnya.

Sebelumnya, Artis peran Kriss Hatta telah resmi menjadi tahanan Kejaksaan Negeri Bekasi pada Selasa (9/4/2019).

Kriss Hatta ditahan setelah berkas kasus dugaan pemalsuan dokumen pernikahannya denganHilda Vitria dinyatakan lengkap atau P21.

Kolase foto Hilda Vitria, Kriss Hatta, dan Indra Tarigan (INSTAGRAM/hvkhildavitriakhan dan KOMPAS.com/IRA GITA)

Siapkan Bukti
Seperti diberitakan sebelumnya, status Kriss Hatta telah menjadi terdakwa atas laporan Hilda Vitria Khan terkait pemalsuan dokumen pernikahan.

Status terdakwa itu membuat Kriss Hatta harus ditahan sementara di Lapas Bulak Kapal bekasi selama 20 hari ke depan terhitung sejak Selasa (9/4/2019).

Meski telah mendekam di penjara, pengacara Kriss Hatta, Indra Tarigan mengatakan bahwa pihaknya tidak mempermasalahkan penahanan kliennya.

Artis peran Kriss Hatta saat dipindahkan dari Kejaksaan Negeri Bekasi ke Rumah Tahanan Bulak Kapal Bekasi, Selasa (9/4/2019). (KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG)

Dia justru ingin membuktikan semuanya terkait kasus pemalsuan dokumen pernikahan tersebut di pengadilan.

"Ini akan kita buktikan semua nanti di Pengadilan, enggak masalah, ditahan juga enggak masalah," ucap Indra Tarigan.

Menurut Indra Tarigan, pihaknya telah menyiapkan bukti-bukti dan saksi-saksi untuk menyelesaikan kasus Kriss Hatta dalam persidangan mendatang.

"Kalau persiapan kita dari bukti-bukti yang ada, kita nanti optimis menang. Karena setiap orang yang dinyatakan bersalah nanti ketika sudah diputuskan sama pengadilan," katanya.

Pengacara Kriss Hatta itu juga akan mengikuti segala proses hukum selama menangani perkara kliennya demi membantah tuduhan-tuduhan penyidik dan kejaksaan di pengadilan nanti.

"Kita ikutin prosesnya nanti, kan dari kejaksaan akan melimpahkan ke pengadilan. Nah nanti dari pengadilan ditentukan sidangnya," katanya.

"Karena di situlah kami akan sampaikan bantahan-bantahan terhadap tuduhan dari penyidik dan kejaksaan,” tutur Indra Tarigan.

Sebelumnya, Indra Tarigan berucap bahwa dia akan mengungkap sosok yang ikut membantu memalsukan dokumen pernikahan.

Menurut dia, sosok 'Badrun' yang membantu kliennya memalsukan data pernikahan Kriss Hatta belum diperiksa sama sekali hingga saat ini.

"Sekarang gini pertanyaan saya, buat penyidik juga, yang membuat buku nikah dan sebagai saksi nikah Si Badrun, sampai detik ini tidak pernah diperiksa," ucapnya.

"Ini ada apa, sebagai saksi enggak, dipanggil pun enggak, kita yakin kita nanti buktikan," ucapnya lagi.

Dia menambahkan, Badrun terlibat dalam pemalsuan dokumen pernikahan Kriss dengan Hilda Vitria Khan.

Pasalnya, Kriss Hatta dan Hilda Vitria Khan tidak mengatahui cara mengurus dokumen pernikahan secara Islam.

"Itu kalau menurut keterangan Kriss, dia kan mualaf, dia tidak tahu cara (mengurus pernikahan) dan si Badrun kerjanya dalam mengurusi hal-hal kayak begini, itu bukan satu dua orang yang diurusin dia," ucapnya.

Oleh karena itu, Indra Tarigan akan mengusut tuntas kasus Kriss Hatta dan meminta keterangan dari pihak kepolisian hingga kejaksaan.

"Kenapa sampai detik ini tidak pernah dimunculkan, ini ada apa? Kita akan usut, itu nanti kami akan cari tau semuanya," tuturnya.

Hilda Vitria Khan syuting adegan pernikahan (Instagram stories @hvkhildavitriakhan)

Kuasa hukum Kriss Hatta itu mengatakan, pihaknya belum menyerah dan akan memperjuangkan kebenaran kliennya hingga menang dalam pengadilan nanti.

“Kalau persiapan kita dari bukti-bukti sudah ada dan lengkap, kita nanti optimis menang,” tuturnya.

Sebelum berkasnya dilimpahkan ke kejaksaan, Kriss terlebih dulu menyandang status sebagai tersangka perkara tersebut sejak 10 November 2018.

Setelah menjalani serangkaian pemeriksaan berkas, Kriss segera digiring tim jaksa Kejari Bekasi menuju Lapas Bulak Kapal Bekasi. Dia naik bus tahanan Kejaksaan Bekasi, Selasa sore.

Saat digiring menuju bus tahanan kejaksaan bersama tahanan lain, tangan Kriss Hatta terlihat diborgol dengan tangan tahanan lain.

Kriss yang mengenakan kemeja hitam dan celana jins serta beralaskan sandal jepit tidak mengeluarkan komentar apa pun saat menaiki bus tahanan Kejaksaan Bekasi.

Dia hanya tersenyum tipis sembari mengacungkan jempol kanannya kepada wartawan yang mengerubunginya, kemarin.

Terkait penahanan pemeran Mister Money di reality show Uang Kaget (GTV) tersebut, pihak keluarga Kriss Hatta menolak berkomentar.

Cyndyana Lorens, adik Kriss Hatta, yang menemani kakaknya selama menjalani Berita Acara Pemeriksaan (BAP) di Kejari Kota Bekasi, Selasa, enggan memberikan pernyataan.

"Maaf ya, maaf. Nanti saja,” ucap Cyndyana sambil menaiki mobilnya.

Reporter: Wartakota/Luthfi Khairul Fikri/Tribunnews.com/Wahyu Firmansyah

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Kriss Hatta Lewat Pengacaranya Bakal Seret Billy Syahputra dan Nikita Mirzani ke Jalur Hukum, 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini