TRIBUNNEWS.COM - Hampir setahun belakangan putri Denada, Shakira Aurum, menjalani serangkaian perawatan dan kemoterapi di Singapura.
Shakira Aurum divonis mengidap penyakit kanker darah atau leukimia pada Juni 2018 lalu.
Meski sudah melewati berbagai perawatan dan kemoterapi, Denada menyebut putri kecilnya masih merasa ketakutan.
Ketakutan Shakira akan serangkaian perawatannya itu disampaikan Denada saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (16/4/2019).
"Kalau anak umur segitu lebih banyak ketakutannya sih, dia kayak sudah tahu harus ke rumah sakit. Tiap hari pertanyaannya 'besok ke rumah sakit enggak aku?'," tutur Denada.
"Kalau ke rumah sakit dia akan nangis terus nanya kalau ke rumah sakit mau ngapain," tambahnya.
Hingga saat ini, Shakira pun belum mengetahui jenis penyakit yang dideritanya