News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ingin Berbeda, Roy Ricardo Akan Menikah di Tempat Konser

Penulis: wahyu firmansyah
Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Roy Ricardo baru saja melangsungkan acara lamaran dengan kekasihnya Nyvi Stephanie di Klub Kelapa Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (28/4/2019).

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Firmansyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Roy Ricardo baru saja melangsungkan acara lamaran dengan kekasihnya Nyvi Stephanie di Klub Kelapa Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (28/4/2019).

Keduanya pun telah merencanakan hari pernikahannya yang akan digelar di The Pallas, SCBD, Jakarta Selatan, pada 5 Oktober 2019.

Pelantun Panjat Sosial ini tidak mau menggelar pernikahan yang seperti biasanya, ia lebih memilih gedung pertunjukan yang biasa digunakan untuk konser karena latar belakangnya sebagai musisi.

"Kita berdua enggak mau konsep gedung pernikahan biasa, apa lagi gua sebagai musisi suka banget tempat itu The Pallas, biasanya emang buat konser, nah ini pertama kali untuk umum untuk pernikahan di hall itu," kata Roy.

Baca: Billy Syahputra Gandeng Pacar Baru Saat Hadiri Acara Lamaran Teman, Melanie Ricardo Doakan Menyusul

"Keren banget tempatnya jadi konsep berbeda. Dari tempatnya udah tau ga seperti gedung formal karena kita juga ga mau formal lebih ke anak muda aja deh," lanjutnya.

Konsep modern internasional dipilih adik dari Melanie Ricardo ini, untuk tempat yang seperti The Pallas memang menurut Roy tidak cocok untuk adat.

"Modern internasional. Karena tempatnya kalo pakai ada Batak agak enggak cocok ya, nanti mungkin kita bakal update lagi, karena masih konsep, mungkin ini konsepnya agak futuristik," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini