TRIBUNNEWS.COM - Sarwendah bertolak menuju Singapura Jumat (10/5/2019), untuk persiapan proses persalinan anak keduanya.
Sarwendah hadir bersama sang anak, Thalia Putri Onsu, beserta beberapa orang lainnya.
Saat itu, Sarwendah dan Thalia Putri Onsu mengenakan pakaian yang hampir serupa.
Namun, Sarwendah membantah bahwa dirinya dan sang putri mengenakan pakaian yang serupa.
Istri dari Ruben Onsu ini mengenakan dress berwarna coklat berlengan panjang
"Kembaran warna paling, soalnya ini kan baju ibu hamil.”
“Jadi, pas aku request nggak ada buat anak-anak, hahaha," ungkap Sarwendah saat ditemui Grid.ID di kawasan Bandara Internasional Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Jumat (10/5/2019).