Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Luna Maya tetap menjaga porsi makanan yang dikonsumsi selama menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadan.
Tujuan Luna Maya membatasi porsi makan, tentunya untuk menjaga berat badan namun tetap bisa mengonsumsi makanan manis khas ramadan.
“Kalau puasa enggak dijaga tuh nanti malah naik,” ungkap Luna Maya saat ditemui sebelum acara Shopee Big Ramadan Sale, di Balai Sarbini, Kamis (23/5/2019).
Baca: Pesan Almarhum Ustaz Arifin Ilham Kepada Anaknya Singgung Bahasa Cebong dan Kampret
Biasanya Luna Maya mengawali berbuka puasa dengan yang manis-manis seperti mengonsumsi teh manis hangat, tiga buah kurma, dan terkadang juga ditambahkan dengan kolak.
“Aku pasti buka itu harus teh panas, karena kan seharian badan kita kan enggak ada makanan dan enggak ada asupan, jadi agak dingin jadi pasti harus yang hangat, terus agak sedikit manis,” tutur Luna Maya.
Baca: Mengenang Almarhum Ustaz Arifin Ilham, Opick: Dia Guru, Cuma Dia Lucu dan Kekanak-kanakan
Kemudian setelah dijeda sekitar sejam hingga dua jam, Luna Maya baru melanjutkan dengan makan-makanan berat.
Saat makan berat Luna Maya lebih memperbanyak porsi sayur, Luna Maya memang sudah lama tidak makan nasi.
“Aku buka yang manis dulu kasih jeda sejam dua jam, minum-minum terus baru makan. makannya juga bukan nasi gitu sih, ya lebih kayak lauk aja,” ungkap Luna Maya.
Baca: Pesan Ustaz Arifin Ilham Kepada Anak-anaknya, yang Utama Mengamalkan 7 Sunah
Kalau bulan puasa Luna Maya biasanya makan hingga jam 12 malam atau 1 dini hari karena saat sahur ia tidak makan berat hanya minum air putih dan makan buah saja.
“Sahurku air putih aja sama buah palingan. Jadi enggak ada makan berat sih, karena kebanyakan makan manis, jadi naik berat badannya. Kalau udah enggak ramadan, enggak gitu-gitu lagi, harusnya back to healthy,” pungkas Luna Maya.