Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Sembari terburu-buru meninggalkan Pengadilan Agama Cibinong, Tsania Marwa memasrahkan hasil persidangan kepada hakim.
Tak sepertk biasanya, Tsania Marwa enggan banyak berkomentar usai persidangan.
Sidang hari ini beragendakan saksi dari pihak Atalarik Syach. Mantan suami Tsania Marwa itu menghadirkan tiga orang saksi.
"Alhamdulillah agenda saksi bukti dari pihak tergugat sudah. Semua yang nilai kan hakim jadi saya serahkan aja semua ke hakim," kata Tsania Marwa yang langsung berjalan keluar Pengadilan Agama Cibinong, Kabupaten Bogor, Rabu (26/6/2019).
Marwa yang saat itu sibuk menghubungi supir pribadinya, tak banyak memberikan tanggapan terkait kesaksian dari para saksi pihak Atalarik.
Baca: Saling Tuding Pihak Atalarik Syah dan Tsania Marwa Perihal Saksi Dalam Sidang Hak Asuh Anak
Terkait ada atau tidaknya keberatan atas kesaksian yang ada. Marwa memilih untuk mengungkapkannya pada persidangan.
"Kalau keberatan disampaikan secara tertulis aja. Tadi kita cuma mendengar aja kita tampung baru kita sampaikan," tutur Tsania Marwa.
"Keberatan enggaknya nanti saya sama kuasa hukum aja yang nukis biar hakim yang menilai," lanjutnya.
Begitu sidang selesai, seperti biasa. Tsania Marwa dan Atalarisk Syach langsung berpisah menuju mobil masing-masing.
Keduanya tak banyak berkomentar hari ini. Bahkan Atalarik Syach langsung masuk ke mobil dan enggan memberika statmen.