News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Download MP3 Mencari Cinta Sejati dan Kumpulan Soundtrack Film Habibie Ainun, Lengkap dengan Lirik

Penulis: Sinatrya Tyas Puspita
Editor: Sri Juliati
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kolase foto Maudy Ayunda, Habibie, Melly Goeslaw, dan BCL

Download MP3 Cinta Sejati dan Kumpulan Soundtrack Film Habibie Ainun, Lengkap dengan Lirik

TRIBUNNEWS.COM - Indonesia tengah berduka setelah kehilangan seorang putra terbaik bangsa, Presiden ke-3 Republik Indonesia, BJ Habibie.

Presiden ke-3 RI Bacharuddin Jusuf Habibie meninggal dunia pada Rabu (11/9/2019) pukul 18.05 WIB di rumah sakit RSPAD Gatot Soebroto.

Pria kelahiran Pare-Pare, Sulawesi Selatan tersebut tutup usia di umur 83 tahun.

BJ Habibie dimakamkan di TMP Kalibata di samping makam istrinya, Hasri Ainun pada Kamis (12/9/2019).

Habibie dikenal sosok yang romantis pada sang istri, Ainun, seperti yang juga digambarkan di film Habibie & Ainun (2013).

Film yang diangkat dari kisah nyata perjalanan cinta Habibie & Ainun. 

Baca: Download MP3 Lagu Cinta Sejati - Kamu dan Kenangan Ciptaan Melly Goeslaw OST Habibie Ainun

Baca: Download MP3 Lagu Kamu dan Kenangan yang Dinyanyikan Maudy Ayunda OST Film Habibie Ainun 3

Beberapa film yang sudah tayang yaitu Habibie Ainun dan Rudy Habibie ini menceritakan tentang perjalanan cinta Habibie dan Ainun. 

Bahkan film yang berjudul Habibie dan Ainun 3 direncanakan rilis bulan Desember 2019 mendatang. 

Soundtrack dalam deretan film ini dinyanyikan oleh sejumlah musisi tanah air. 

Satu di antaranya, Bunga Citra Lestari, Maudy Ayunda, Cakra Khan, dan Coboy Junior. 

Bunga Citra Lestari sebagai satu pemainnya, turut menyanyikan soundtrack yang berjudul Cinta Sejati.

Lirik lagu Cinta Sejati menceritakan tentang kepergian sang kekasih hati.

1. Cinta Sejati oleh BCL

Link download lagu Cinta Sejati

Manakala hati

Menggeliat mengusik renungan
Mengulang kenangan
Saat cinta menemui cinta

Suara semalam
Dan siang seakan berlagu
Dapat aku dengar
Rindumu memanggil namaku
Saat aku tak lagi di sisimu
Kutunggu kau di keabadian

Aku tak pernah pergi
Selalu ada di hatimu
Kau tak pernah jauh
Selalu ada di dalam hatiku

Sukmaku berteriak
Menegaskan kucinta padamu
Terima kasih pada Mahacinta
Menyatukan kita

Saat aku tak lagi di sisimu
Kutunggu kau di keabadian
Cinta kita melukiskan sejarah
Menggelarkan cerita penuh sukacita
Sehingga siapa pun insan Tuhan pasti tahu
Cinta kita sejati

Saat aku tak lagi di sisimu
Kutunggu kau di keabadian
Cinta kita melukiskan sejarah
Menggelarkan cerita penuh sukacita
Sehingga siapa pun insan Tuhan pasti tahu
Cinta kita sejati

Lembah yang berwarna
Membentuk, melekuk, memeluk kita
Dua jiwa yang melebur jadi satu
Dalam kesucian cinta

Cinta kita melukiskan sejarah
Menggelarkan cerita penuh sukacita
Sehingga siapa pun insan Tuhan pasti tahu
Cinta kita sejati

Tonton video klip lengkapnya

Baca: DOWNLOAD MP3 Mundur Alon-alon Lagu Nella Kharisma dan Ilux Id Lengkap Lirik, Chord, Unduh di Sini

2. Kamu & Kenangan oleh Maudy Ayunda

Sementara dalam film Habibie Ainun 3 soundtrack lagu dinyanyikan Maudy Ayunda berjudul Kamu dan Kenangan.

Lagu-lagu itu diciptakan Melly Goeslaw yang diambil dari kisah cinta BJ Habibie dan Ainun.

Berikut lirik lagu Kamu dan Kenangan by Maudy Ayunda

Link download lagu Kamu dan Kenangan

Seusai itu senja jadi sendu
Awan pun mengabu
Kepergianmu menyisakan duka
Dalam hidupku

Ku memintal rindu
Menyesali waktu
Mengapa dahulu
Tak ku ucapkan aku mencintaimu
Sejuta kali sehari

Walau masih bisa senyum
Namun tak selepas dulu
Kini aku kesepian

Kamu dan segala kenangan
Menyatu dalam waktu yang berjalan
Dan aku kini sendirian
Menatap dirimu hanya bayangan

Tak ada yang lebih pedih
Daripada kehilangan dirimu
Cintaku tak mungkin beralih
Sampai mati hanya cinta padamu
Padamu...

Walau masih bisa senyum
Namun tak selepas dulu
Kini aku kesepian

Kamu dan segala kenangan
Menyatu dalam waktu yang berjalan
Dan aku kini sendirian
Menatap dirimu hanya bayangan
Hanya bayangan...

Tak ada yang lebih pedih
Daripada kehilangan dirimu
Cintaku tak mungkin beralih
Sampai mati hanya cinta padamu

Tak ada yang lebih pedih
Daripada kehilangan dirimu
Cintaku tak mungkin beralih
Sampai mati hanya cinta padamu

Ku mencintaimu
Kamu dan kenangan

Tonton video klipnya disini

3. Mencari Cinta Sejati oleh Cakra Khan

Lagu Mencari Cinta Sejati yang dibawakan oleh Cakra Khan mengisi soundtrack untuk film Rudy Habibie.

Lagu ini tidak bercerita mengenai Ainun, melainkan masa sebelum BJ Habibie bertemu dengan Ainun.

Lirik lagu 'Mencari Cinta Sejati' merupakan ciptaan Melly Goeslaw dan suaminya, Anto Hoed.

Link download Mencari Cinta Sejati ost Rudy Habibie

Hembusan angin meniup wajah alam

Mataku tak berkedip menatap langit
Terlalu luas tak bertepi pandang
Bisakah aku menyentuh awan?

Berwaktu-waktu aku mengasuh rasa
Mendengarkan jiwaku berkata-kata
Tak mungkin aku abaikan kata hati
'Ku harus jujur pada hatiku

Kau dan aku tak bisa bersama
Bagai syair lagu tak berirama
Selamat tinggal kenangan denganmu
Senyumku melepaskan kau pergi

Engkau bukanlah sebuah kesalahan
Tak pernah aku menyesal mengenalmu
Tapi biarkanlah aku terbang bebas
Mencari cinta sejati

O-o-o-ho-ho ...

Berwaktu-waktu aku mengasuh rasa
Mendengarkan jiwaku berkata-kata
Tak mungkin aku abaikan kata hati
'Ku harus jujur pada hatiku

Kau dan aku tak bisa bersama
Bagai syair lagu tak berirama
Selamat tinggal kenangan denganmu
Senyumku melepaskan kau pergi

Kau dan aku tak bisa bersama
Bagai syair lagu tak berirama
Selamat tinggal kenangan denganmu
Senyumku melepaskan kau pergi

Kau dan aku tak bisa bersama
Bagai syair lagu tak berirama
Selamat tinggal kenangan denganku
Senyumku melepaskan kau pergi

4. Mata Air by Coboy Junior

Grup musik yang terdiri dari Iqbaal, Aldi, dan Kiki ini pernah mengisi soundtrack film Rudy Habibie dengan "Mata Air".

Lagu ini bercerita tentang usaha BJ Habibie dalam memberikan karya-karya yang terbaik bagi Indonesia.

Link download Mata Air oleh Cjr 

Ku putar pikiran khayalan

Imaji seluas angkasa

Berderet berbaris menyatu
Coba untuk mencari tahu

Apakah gerangan yang bisa
Kulakukan perjuangkan

Untuk bangsa dan negara
Indonesiaku tercinta

Menjadi mata air, Yang terus mengalir
Selalu memberi karya terbaik
Bagi bangsa

Menjadi mata air, Ciptakan kedamaian
Menjawab tantangan

Arah tujuan masa depan, Indonesia
Oooo. Oooo. Huuu. Oooo.
Huuoo o o.

Apakah gerangan yang bisa
Kulakukan perjuangkan

Untuk bangsa dan negara
Indonesiaku tercinta

Menjadi mata air, Yang terus mengalir
Selalu memberi karya terbaik
Bagi bangsa

Menjadi mata air, Ciptakan kedamaian
Menjawab tantangan
Arah tujuan masa depan.
Indonesia Indonesia

Tonton video klip disini

(Tribunnews.com/Sinatrya)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini