TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Artis peran Nikita Mirzani mengaku sangat terganggu dengan pernyataan pengacara Elza Syarief yang menuding dirinya sebagai cepu alias informan polisi soal artis narkoba.
Nikita mengaku langsung mendapatkan banyak telepon terkait hal tersebut.
"Sedangkan teman-teman artis Niki, kan, yang top banyak banget. Waktu Niki di Paris saja banyak banget yang telepon. ‘Memang iya?’ (Nikita informan)," ujar Nikita Mirzani usai melaporkan Elza Syarief ke Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (16/9/2019).
Bahkan, kata Nikita, kakaknya sampai menelepon dirinya untuk memastikan kebenaran pernyataan Elza soal dirinya adalah informan polisi.
"Terus Abang Niki yang enggak pernah komen pun dia jadi telepon kayak orang ketakutan. Karena ini ngomongnya sudah informan polisi dan cepu."
"Seolah-olah Niki itu mata-mata polisi," ucapnya.
Nikita beranggapan dengan munculnya pernyataan itu, bisa saja orang-orang di sekitarnya menjadi resah.
"Jadi orang-orang enggak bakal ada yang nyaman ada di dekat Niki. Apalagi Niki punya anak kan. Kalau anak kenapa-kenapa gimana," ujar Nikita Mirzani.
Nikita melaporkan Elza Syarief dengan nomor laporan LP/5892/IX/2019/PMJ/Dit.Reskrimsus.
Elza disangkakan Pasal 27 Ayat 3 juncto Pasal 45 Ayat 3 atau Pasal 36 Ayat 2 juncto Pasal 51 Ayat 2 Undang-Undang RI Nomor 19 Tahun 2016 tentang ITE atau Pencemaran Nama Baik Melalui Media Elektronik.
Baca: Dua Surat Xananao Gusmao untuk Keluarga Almarhum BJ Habibie
Laporan ini merupakan buntut dari perseteruan kedua pihak di sebuah acara televisi yang dipandu oleh pengacara Hotman Paris.
Baca: Busyro Muqoddas: Istilah Taliban di KPK Adalah Sebutan untuk Tim Penyidik yang Militan
Sebelum resmi melaporkan, Nikita sudah lebih dulu mensomasi Elza untuk mempertanggungjawabkan pernyataannya.
Namun, somasi Nikita Mirzani tak digubris oleh Elza Syarief.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Nikita Mirzani: Seolah-olah Niki Mata-mata Polisi...
Penulis : Andika Aditia