TRIBUNNEWS.COM - Lama tak telihat di layar kaca, Widy Soediro Nichlany ceritakan kembali kisah saat dia diculik beberapa pria tak dikenal di kawasan Kemang, Jakarta Selatan.
Dalam sebuah video yang diunggah di kanal Youtube Rian Ekky Pradipta (2/10/19), Widy secara terang-terangan ceritakan kembali kisah kelam tersebut.
Kejadian yang sempat menggemparkan media saat itu menyebutkan rekan bermusik Kevin Aprillio tersebut mengalami penculikan.
Bahkan dikabarkan juga sempat mengalami pelecehan seksual.
• Tak Hanya Soal Penculikannya, Widy Ungkap 5 Fakta Vierratale yang Tak Ada Chemistry & Sibuk Sendiri
Dikabarkan juga kejadian penculikan tersebut terjadi saat malah hari setelah ia pulang dari dugem.
Namun dalam unggahan ini, Widy memberikan klarifikasinya mengenai apa yang telah menimpanya 8 tahun lalu, tepatnya pada bulan Juli 2011.
Saat itu nama band yang digandrungi kalangan muda tersebut sedang naik daun.
Dilansir dari Kanal Youtube Rian Ekky Pradipta, Widy mengatakan apa yang ia alami tersebut tidak separah pemberitaan.
• 8 Tahun Berlalu, Widy Eks Vierratale Akhirnya Berani Bongkar Cerita di Balik Penculikannya
"Kok dugem sih alay banget. Waktu itu gue habis olahraga. Nah waktu itu pacar yang sekarang mantan gue lagi nongkrong di tempat yang hits banget tuh," ujar Widy dalam video tersebut.
"Ya sudah gue ke sana nyamperin. Tadinya gue makan tuh lama banget sama temen gue yang olahraga juga," lanjutnya.