TRIBUNNEWS.COM - Terhitung sudah 3 bulan lamanya Vanessa Angel bebas dari Rutan Medaeng, Surabaya.
Sebelumnya, Vanessa Angel menajalani masa hukuman setelah didakwa melanggar UU ITE.
Kasus yang melibatkan Vanessa Angel ini bergulir sejak Januari 2019 lalu.
Namun Vanessa baru ditahan pada 30 Januari 2019, dan baru dibebaskan pada 30 Juni 2019 kemarin.
Usai keluar dari penjara, Vanessa harus memulai kariernya lagi dari nol.
Meski begitu telah banyak tawaran kerja yang menanti Vanessa setelah keluar dari penjara.
Vanessa pun mulai disibukkan dengan kegiatannya di dunia hiburan.
Setelah 3 bulan kasusnya hampir tenggelam, ternyata masih banyak masyarakat yang kerap menyindir Vanessa.
Apalagi di kasus yang menjeratnya, tersiar kabar bahwa Vanessa memasang tarif Rp 80 juta.
Tarif tersebut bahkan masih kerap dilontarkan oleh rekan sesama artis untuk menyindir Vanessa.
Seperti beberapa waktu lalu saat Vanessa menjadi pengisi acara di acara Pesbukers, yang diunggah kembali di kanal Youtube Klik Asik pada Senin (28/10/2019).