Pamerkan Kecantikan Khalisa, Kartika Putri Mohon Doa untuk Putrinya
TRIBUNNEWS.COM - Artis cantik Kartika Putri saat ini tengah menikmati status barunya sebagai seorang ibu.
Pada pertengahan Oktober 2019 lalu, Kartika baru saja melahirkan anak pertama dari pernikahannya dengan Habib Usman.
Anak pertamanya berjenis kelamin perempuan.
Syarifah Khalisa Aghniya Bahira adalah nama yang diberikan Kartika dan Habib Usman untuk putri kesayangan mereka.
Tepat di usia Khalisa yang telah menginjak satu bulan, Kartika Putri menunggah potret kecantikan sang putri.
Dilansir melalui unggahan di akun Instagram miliknya, @kartikaputriworld Senin (18/11/2019), putri cantiknya tampak tertidur lelap.
Berbalut kain putih, momen tersebut diabadikan oleh fotografer Ritta Raja Gukguk.
Kartika pun mengakui, meskipun masih banyak tidur tapi senyuman Khalisa mampu menghiburnya.
"MasyaAllah Tabarakallah. Alhamdulillah hari ini khalisa tepat 1 bulan"
"Meskipun masih banyak tidur tapi Alhamdulillah khalisa udh bisa menghibur aku dengan senyuman dan ketawa tnp suaranya," tulis Karput sapaan akrabnya.
Tak hanya itu, istri Habib Usman bin Yahya inipun memohon doa agar Khalisa senantiasa sehat.
"Mohon doanya semua biar @khalisaworld selalu sehat aamiin... makasih buat semua yang udah sayang dan perhatian sm khalisa, makasih tante @rittarrajagukguk udah fotoin aku lagi bobo," tutupnya.
Khalisa sempat alami kuning
Syarifah Khalisa Aghnia Bahira, putri dari Kartika Putri dan Habib Usman Bin Yahya yang baru berusia satu bulan sempat mendapatkan penanganan medik karena bilirubinnya bermasalah.
Putri kecil itu harus dirawat di rumah sakit selama empat hari akibat kadar zat kuning dalam darahnya itu tinggi.
Walaupun sudah pulang ke rumah, Kartika Putri selalu berkomunikasi dengan dokter yang menangani putrinya untuk memastikan kondisi bayinya sehat.
Khalisa juga rutin dibawa checkup ke rumah sakit sesuai jadwalnya, setiap seminggu sekali.
“Kalau komunikasi sama dokternya setiap hari. Besok kita chekup lagi,” ucap Kartika Putri usai avara aqiqah Khalisa kediamannya di kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Minggu (17/11/2019) seperti dikutip Tribunnews.
Kartika Putri dan suami pun terus memantau berbagai tanda dari bayinya yang bisa mengisyaratkan kalau bayinya sedang dalam kondisi tidak baik.
“Kalau babynya pup kita senang gitu ya. Kalau warnanya cerah berarti oke, jadi kita kayak nungguin dia pup terus warnanya cerah, senang,” kata Kartika Putri.
“Kondisi masih kuning, kemarin aja kita periksa masih kuning. Jadi kalau kuning atau enggaknya itu perutnya di teken, masih kuning,” tutur Habib Usman yang berada disamping Kartika Putri.
Kartika Putri juga berusaha memberikan ASI ekslusif kepada Khalisa agar kondisi bayinya selalu bugar.
“Masih ASI banget, walaupun diberikan pakai dot baby nya gak mau makanya sempat ngilang dari tamu-tamu karena memang harus kasih ASI dan dia harus ASI biar bilirubinnya turun,” pungkas Kartika Putri.
Gelar Aqiqah
Pasangan selebritas Kartika Putri dan Habib Usman bin Yahya baru saja menggelar acara aqiqah untuk anak bungsu mereka, Khalisa Aghnia Bahira, Minggu (17/11/2019) siang.
Aqiqah yang digelar di rumah mereka, kawasan Cipete, Jakarta Selatan, itu dipenuhi dekorasi warna pink dan merah.
Tamu yang pulang juga mendapatkan goodie bag warna serupa, berupa bantal berbentuk nanas dan pouch silver.
Untuk busana, Kartika Putri memilih busana warna kuning yang dinilai netral jika digunakan untuk suami dan anak-anak laki-lakinya.
"Kan nggak lucu kalau habib pakai baju pink, pinky boy gitu. Anak-anak juga kalau pakai pink nggak bagus. Kalau kuning lebih netral untuk semua jenis kelamin," kata Kartika Putri.
Aqiqah sengaja digelar satu bulan setelah kelahiran Khalisa Aghnia Bahira, sesuai permintaan Kartika Putri yang ingin memantapkan mental menjadi ibu.
"Aku ingin siap mental dulu. Pola tidurku sekarang masih belum benar karena berpikir kalau sudah sebulan, adaptasinya sudah lumayan oke. Apalagi mengurus anak sendiri," ujar Kartika Putri.
Saat menggelar aqiqah, pesinetron berusia 28 tahun ini juga 'menghilang' dari kerumuman tamu.
Khalisa Aghnia Bahira masih belum bisa minum ASI dari dot sehingga Kartika Putri harus sering-sering menyusui putrinya tersebut.
Berikut potret cantiknya Khalisa.
1. Saat berusia 1 minggu
2. Khalisa berusia 2 minggu
3. Khalisa berusia 3 minggu
4. Unggahan sang ayah
(Tribunnews.com/Sinatrya/Apfia Tioconny Billy)