Heboh Para Artis Pamer Saldo ATM Miliaran, Begini Tanggapan Ditjen Pajak: Ada yang Tidak Bayar Pajak
TRIBUNNEWS.COM - Fenomena artis dan youtuber memamerkan saldo ATM ternyata terus menjadi soroton masyarakat.
Pasalnya belakangan ini kalangan artis belomba-lomba membuat konten di media sosial yang menjukkan isi saldo ATM.
Tak disangka hal tersebut justru menjadi sebuah tren di kalangan para selebriti untuk pamer saldo ATM yang berjumlah miliaran.
Tidak hanya saldo ATM miliknya sendiri, bahkan sejumlah artis juga membongkar jumlah saldo ATM milik temannya.
Meenanggapi hal tersebut Direktur Jenderal Pajak, Suryo Utomo angkat bicara.
Suryo Utomo mengatakan, dalam proses pemungutan pajak, otoritas fiskal tak memandang profesi atau dari mana pendapatan wajib pajak berasal.
Jika orang tersebut memiliki penghasilan di Indonesia dan jumlahnya penghasilannya di atas Penghasilan Tidak Kena Pajak (PTKP) atau di atas Rp 54 juta per bulan, maka wajib untuk membayar pajak.
"Youtuber, kalau dia orang Indonesia, dapat penghasilan di Indonesia, atau pun dia penjual online, penjual di pasar, selama di atas PTKP dia wajib bayar PPh (Pajak Penghasilan) secara self assesement," ujar Suryo yang dikutip dari Kompas.com, Senin (25/11/2019).
Kemudian Suryo mengatakan, jika para selebritas tersebut ternyata tak membayarkan pajak, pihak DJP telah memiliki data rekening perbankan dengan saldo di atas Rp 1 miliar.
Hal tersebut sesuai ketentuan Automatic Exchange of Information (AEoI) yang tertuang dalam Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 39 Nomor 2017 tentang Tata Cara Pertukaran Informasi.
"Kalau enggak setor, bisa dilihat datanya di Pak Irawan (Direktur Pemeriksaan dan Penagihan DJP), ada atau enggak," ujar dia.
Dikutip dari TribunWow berikut rangkuman daftar artis yang sempat memamerkan saldo ATM di media sosial.
1. Nikita Mirzani
Artis Nikita Mirzani membuktikan diri saat kekayaannya diragukan oleh rekan sesama artis Billy Syahputra.
Lantaran diragukan, Nikita Mirzani bahkan langsung blak-blakkan memamerkan isi saldo satu ATM miliknya di hadapan Billy Syahputra.
Saldo ATM itu dipamerkan Nikita Mirzani seperti tampak dalam video di kanal YouTube Billy Syahputra, Minggu (10/11/2019).
Dalam kartu ATM tersebut terlihat saldo yang katanya digunakan Nikita Mirzani hanya untuk pergi jajan-jajan dan belanja barang, mencapai angka Rp 1 miliar.
2. Raffi Ahmad
Artis Raffi Ahmad kerap disebut sebagai salah satu artis Indonesia yang memiliki kekayaan berlimpah.
Hal itu memantik rasa penasaran Uya Kuya untuk menggali harta kekayaan Raffi Ahmad.
Untuk mengobati rasa penasaran tersebut, Uya Kuya meminta Raffi Ahmad untuk menunjukkan saldo di anjungan tunai mandiri (ATM).
Raffi Ahmad membongkar saldo ATM miliknya melalui akun YouTube Uya Kuya TV.
Ternyata isi saldo di ATM Raffi adalah Rp 131 juta.
"Enggak. Rp 131 juta," ujar Raffi.
Kemudian, Raffi Ahmad langsung membongkar saldo ATM di bank kedua.
Ternyata saldo di ATM Raffi di bank kedua juga tidak sesuai dengan tebakan Uya.
Bahkan isi saldonya lebih rendah dibandingkan ATM yang pertama.
"Serius duit lo cuma Rp 43 juta, Fi?" tanya Uya masih tidak percaya.
Raffi lantas menjelaskan kegunaan dari masing-masing ATM yang jumlah saldonya telah ia bongkar.
Ia mengatakan bahwa ATM yang berisi uang Rp 43 juta hanya untuk pegangan saja.
3. Ruben Onsu
Saldo di rekening Presnter Ruben Onsu terbongkar karena ulah Raffi Ahmad saat keduanya mengisi sebuah acara bersama.
Raffi Ahmad secara tidak sengaja keceplosan menyebut saldo ATM Ruben Onsu.
Dilansir dari tayangan kanal YouTube Klik Asik, Kamis (10/10/2019), tindakan Raffi Ahmad pun menjadi sorotan.
Ia keceplosan membocorkan nominal dari saldo ATM milik suami Sarwendah Tan tersebut.
"Kalau Ruben Onsu aku udah pernah lihat isi ATM-nya loh," kata Raffi Ahmad.
"(Dia ada) Rp 27 Miliar, benar," lanjutnya.
Terlihat salah tingkah karena nominal saldonya dibongkar Raffi Ahmad, Ruben Onsu pun segera mengklarifikasi.
Ia menerangkan bahwa saldo ATM yang dilihatnya itu adalah uang dari bisnis ayam geprek yang digelutinya.
"Nggak, itu mah uang ayam sama tepung Fi," ungkap Ruben Onsu.
4. Barbie Kumalasari
Barbie Kumalasari menunjukkan saldo di dua kartu ATM saat membuat vlog bersama Uya Kuya, dikutip dari channel YouTube Uya Kuya TV, Selasa (1/10/2019).
Uya Kuya pun terkejut saat melihat jumlah uang yang ada di kartu ATM pertama milik istri Galih Ginanjar berjumlah Rp 1,6 miliar.
Kemudian Barbie Kumalasari menunjukkan saldo dari kartu ATM keduanya.
"Lu bener-bener punya duit segini," sebut Uya tampak terkejut.
"Ini baru satu ATM papi, belum atm yang lain," kata Barbie.
Di mesin ATM kedua, Uya kembali dibuat terkejut. Barbie diketahui memiliki uang tabungan sebesar Rp1,5 miliar.
Jadi total saldo Barbie Kumalasari adalah Rp3,1 Miliar, hal tersebut tentunya membuat Uya Kuya terkejut.
5. Ria Ricis
Keinginan untuk mengungkap isi saldo itu justru datang dari tim Ria Ricis, dikutip dari channel YouTube Ria Ricis, Kamis (14/11/2019).
Setelah sempat membuat kuis untuk menebak jumlah saldo ATM yang ia miliki, Ria Ricis pun menujukkan isi saldo milinya.
Isi saldo itu tidak diperlihatkan secara langsung oleh Ria Ricis.
Namun seorang seorang kru Ria Ricis sedikit membongkar jumlah nol dibelakang angka dari saldo ATM Ria Ricis.
Diketahui dari kru itu, saldo ATM Ria Ricis ternyata mencapai Rp 1 miliar lebih.
"Enggak, enggak, ini kan bukan uang saya. Juga enggak terlalu banyak. Kalau dibandingin Raffi Ahmad dan Barbie Kumalasari ini enggak banyak," sebut Ria Ricis.
(Tribunnews.com/Anugerah Tesa Aulia/TribunWow/Desi Intan/Kompas.com/Mutia Fauzia)