TRIBUNNEWS.COM - Kabar bahagia datang dari pelawak Ginanjar.
Pria berusia 55 tahun itu resmi menikah dengan Tiara Amalia, Minggu (29/12/2019).
Pernikahan pasangan beda usia 32 tahun ini pun turut disaksikan oleh sahabat Ginanjar, yaitu Komar.
Bahkan justru Komar-lah yang meminta Ginanjar untuk segera menikahi Tiara Amalia.
"Lu tahun ini mesti nikah. Ini anak engga dikawin, gue lapor polisi," tutur Komar kepada Ginanjar.
Selain itu, Komar juga mengucapkan selamat atas pernikahan sang sahabat.
"Kami keluarga besar klub Empat Sekawan, menyampaikan selamat," tambah Komar yang Tribunnews kutip melalui tayangan YouTube beepdo.
Komar pun menyampaikan rasa bahagianya melihat sang sahabat akhirnya resmi menikah kembali.
Pernikahan Ginanjar dengan Tiara Amalia merupakan pernikahan kedua Ginanjar.
"Insya Allah rumah tangganya langgeng sehingga terwujud keluarga sakinah mawadah warohmah," tuturnya.
Diwartakan TribunSeleb, dalam prosesi ijab kabul tersebut tampak Ginanjar dan Tiara Amalia serasi dengan balutan busana putih
Prosesi ijab kabul pun berjalan lanjar, Ginanjar lantang membacakannya.
"Barakallah," ucap Ginanjar bahagia setelah lancar berucap ijab kabul.
Setelah mendengar Ginanjar yang mantap membacakan ijab kabul, Tiara yang duduk di sampingnya menangis haru, seperti dilansir dari video Instagram @insertlive.
Nikahi Gadis 32 Tahun Lebih Muda darinya
Diketahui hubungan Ginanjar (55) dan Tiara Amalia (23) telah berjalan cukup lama.
Diberitakan Tribunnnews.com sebelumnya, kali pertama Tiara bertemu Ginanjar saat sang pelawak manggung bersama grupnya.
Hubungan mereka lantas berlanjut ke perkenalan hingga akhirnya mantap menikah.
Tiara pernah mengatakan kesanggupan dirinya menikah dengan Ginanjar yang jauh lebih tua darinya.
"Dia baik, enggak sombong, dan ganteng juga," ucap Tiara dilansir dari Kompas.com.
Tak hanya sampai di situ, Tiara juga mengatakan Ginanjar merupakan sosok pria yang humoris dan menyenangkan.
Hal tersebutlah yang akhirnya membuatnya jatuh hati dan mantap menikah dengan Ginanjar.
Sementara itu, Ginanjar juga merasa yakin dan memantapkan hatinya kepada perempuan asal Cianjur itu.
Menurutnya, calon istri siap menerima segala kekurangan Ginanjar.
"Saya lihat dia bisa menerima keadaan saya, suka maupun duka. Dia siap menerima itu. Siap mentalnya, siap untuk tahan banting".
"Jadi itulah yang memantapkan Ginanjar untuk menjadikan dia sebagai seorang pendamping," ujar Ginanjar.
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani/Garudea Prabawati) (Kompas.com/Baharudin Al Farisi)