"Jadi karena yang bersangkutan mendengkur akhirnya ketahuan sama petugas," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Herry Heryawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, dikutip dari Kompas.com, Kamis (26/12/2019).
Dalam penggeledahan di rumah Ibra Azhari, polisi menemukan bungkusan berisi putau.
Saat ini, pihak kepolisian masih terus mengusut tuntas penyalahgunaan narkoba yang menyeret aktor Ibra Azhari.
Pada Senin (23/12/2019), polisi kembali menggeledah kediaman dari Ibra Azhari.
Dalam penggeledahan itu polisi menemukan satu plastik klip berisi serbuk coklat diduga narkoba jenis putau.
Selain itu, juga ada sebuah plastik klip kecil berisi serbuk putih yang diduga narkoba jenis sabu, cangklong, dan dua buah timbangan.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus membenarkan penemuan sejumlah barang bukti di kediaman Ibra Azhari sebelumnya.
“(Kembali) dilakukan penggeledahan berdasarkan informasi dari tersangka MH."
"Tim menemukan beberapa barang bukti, ada satu plastik isinya putau, kemudian ada beberapa klip plastik dan timbangan di kediaman Ibra," kata Yusri di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
(Tribunnews.com/Nuryanti) (Grid.ID/Rissa Indrasty) (Kompas.com/Singgih Wiryono/Jimmy Ramadhan Azhari/Rindi Nuris Velarosdela/Revi C Rantung)