TRIBUNNEWS.COM - Kabar duka datang dari ibunda Rizky Febian.
Lina, mantan istri Sule dikabarkan telah meninggal dunia.
Diberitakan sebelumnya, Lina meninggal dunia karena penyakit jantung.
Menanggapi berita itu, Kuasa Hukum Lina angkat bicara.
Kuasa Hukum Lina, Abdurahhman T Pratomo menuturkan, sebelum meninggal dunia, Lina sempat pingsan dan dibawa ke rumah sakit.
"Jam empat kurang itu, posisi Bu Lina sudah pingsan. Kemudian dibawa ke Rumah Sakit Al Islam," terang Abdurrahman yang dihubungi rekan media.
Ia menerangkan, pukul 05.30 WIB, Lina dinyatakan meninggal oleh dokter yang merawatnya.
"Langsung dibawa ke rumah duka, di Neptunus. Kronologisnya seperti itu," jelas Kuasa Hukum Ibunda Rizky Febian itu.
Berdasar penuturannya, mantan istri Sule itu memiliki riwayat penyakit lambung dan darah tinggi.
Kabar kematian Lina pertama kali datang dari manajer Sule, Panji Komara dalam Insta Story-nya
"Assalamualaikum. Kabar duka datang dari keluarga besar Rizky Febian di mana ibu tercinta telah berpulang ke rahmatullah dini hari," tulis Panji seperti dikutip Kompas.com.
Sule tampak ikut mengangkat keranda yang membawa jenazah Lina.
Diwartakan TribunJakarta, tak hanya Sule, Rizky Febian juga membantu sang ayah.
Beberapa kerabatnya turut mengangkat keranda dari rumah duka ke dalam mobil jenazah.
Melalui unggahan di InstaStory @ferdinan_sule Sabtu (4/1/2020) Sule mengucapkan terimakasih pada sahabat dan penggemar yang telah mendoakan mendiang Lina.
"Trimakasih doa nya buat Mamah nya anak anak. Allah s.w.t. sayang sama almarhum," tulis Sule.
Sebagian artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Mantan Istri Sule, Lina, Pingsan Sebelum Meninggal"
(Tribunnews.com/Andari Wulan Nugrahani) (Kompas.com/Ira Gita Natalia Sembiring)