Laporan Wartawan Tribunnews.com, Apfia Tioconny Billy
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA — Nino Fernandez sadar kesibukannya sebagai aktor dan entrepreneur harus diseimbangkan dengan gaya hidup sehat.
Semenjak tujuh bulan lalu atau sekitar akhir 2019, Nino Fernandez menjadi seorang vegan yang tidak mengonsumsi daging dan produk olahan hewan.
“Saya sendiri sudah berubah makan sejak tujuh bulan yang lalu, saya menjadi vegan sekarang,” ucap Nino Fernandez saat ditemui di Jakarta Pusat, Selasa (18/2/2020).
Nino menceritakan awal ia menerapkan gaya hidup sehat karena ia merasa sakit di beberapa bagian tubuh seperi dada kiri dan perut bagian kanan.
Baca: Ashraf Sinclair Meninggal Dunia Mendadak, BCL Masih Sulit Mencerna Kejadian yang Dialaminya
Baca: Nino Fernandez Sebut Ashraf Sinclair Teman Bicara yang Menyenangkan
“Saya cek ke dokter. Dokter bilang oke, cuma mengingatkan saya untuk latihan cardio, otot jantung harus kita latih dengan cardio, kita lari,” kata Nino Fernandez.
Baca: BCL Sempat Bangunkan Ashraf Sinclair dari Tidurnya, Betapa Kaget Saat Tahu Suaminya Tak Bernyawa
Setelah mengubah gaya hidup dengan olahraga dan menjadi vegan Nino merasa badannya lebih ringan dan berenergi.
“Saya sudah jauh lebih asik, lebih ringan, turun 6 kilogram. Jadi lebih banyak energi,” tutur Nino.
Selain itu, pemain film ‘Akad’ itu juga merasa tubuhnya lebih ‘enak’ karena sistem peredaran darahnya jadi lebih lancar.
“Buat saya pribadi peredaran darah jadi lancar, jauh banget lebih lancar. Enak,” pungkas Nino.