TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktor Ashraf Sinclair diketahui meninggal secara mendadak pada Selasa (18/2/2020) pagi sekitar pukul 04.51 WIB.
Suami dari aktris dan penyanyi Bunga Citra Lestari (BCL) serta ayah dari seorang anak laki-laki bernama Noah itu dinyatakan terkena serangan jantung.
Sontak sejumlah artis pun mendatangi rumah duka aktor berusia 40 tahun itu untuk melayat.
Mereka antara lain presenter Daniel Mananta, sutradara Hanung Bramantyo dan istrinya, aktris Zaskia Adya Mecca, aktris senior Jajang C Noer, dan aktris Wulan Guritno.
Tampak hadir pula penyanyi Marion Jola, Rizky Febian, dan Rossa.
Berikut foto-foto saat sejumlah artis melayat ke rumah duka Ashraf Sinclair.