TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah kerabat dan orang terdekat Bunga Citra Lestari (BCL) menceritakan kondisi Unge, sapaan akrab Bunga pasca meninggalnya sang suami, Asraf Sinclair pada Selasa (18/2/2020) pagi.
Meninggalnya Ashraf Sinclair sempat membuat Unge, sapaan akrab BCL syok saat itu.
Ketika proses pemakaman, BCL tak kuasa menahan air mata yang mengalir ketika menyaksikan jenazah suaminya.
Kini kondisi BCL jauh lebih baik dan sudah bisa kembali tertawa.
Hal itu diungkapkan oleh sejumlah kerabat dan orang terdekat BCL.
Baca: Reza Rahadian Temani BCL Cerita yang Indah Tentang Ashraf Sinclair
Ustaz Ahmad Habib, seorang yang dekat dengan keluarga Ashraf mengatakan kondisi BCL sudah lebih baik dan tampak lebih tegar.
Hal tersebut disampaikan oleh Ustaz Ahmad Habib seusai menghadiri acara tahlilan di rumah BCL di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan seperti ditayangkan YouTube KH Infotainment, Kamis (20/2/2020).
Di hari ketiga meninggalnya Ashraf, Ustaz Ahmad Habib mengabarkan, BCL dan Noah kini dalam kondisi yang lebih baik dari hari-hari sebelumnya.
Ia mengatakan BCL kini juga bisa diajak untuk berkomunikasi.
"Mbak Bunga juga tampak lebih tegar, Noah juga lebih baik ya," kata Ahmad.
Namun demikian, menurutnya masih ada raut kesedihan di wajah BCL.
"Ya namanya orang kehilangan. Rasulullah aja 3 tahun masih ingat Siti Khadijah."
"Apalagi ini baru 3 hari ya. Namanya orang yang dicintai pasti ada kesedihan," jelasnya.
Sementara untuk kondisi putra dari Ashraf dan BCL, Noah Sinclair, dikatakannya saat ini juga lebih baik.
"Noah juga agak happy yah," katanya.
Ia lalu menunjukkan swafotonya bersama Noah Sinclair.
Dalam foto tersebut, Noah tampak tersenyum tipis.
"Doain ya biar Noah tegar," katanya.
Baca: Fakta Terkuak Ashraf Sinclair Dermawan, Wujud Bantuan hingga Anak Panti Asuhan Ikut Berduka
Sementara itu, Al Ghazali yang juga datang ke kediaman BCL mengatakan kondisi BCL terlihat tegar.
Putra Maia Estianty itu mengatakan BCL sudah bisa tertawa dihadapan banyak orang.
"Yang tadi aku lihat kak Unge (BCL) masih tegar, masih kuat, cuma di sisi dalamnya kan kita enggak tahu," kata AL seperti ditayangkan YouTube KH Infotainment.
"Cuma kalau di depan orang orang masih bisa ketawa-ketawa," ungkap Al.
Baca: Sepupu BCL, Ivan Permana Ungkap Kondisi Ibunda Noah setelah Ditinggal Ashraf Sinclair: Mulai Tertawa
Dihari ketiga pasca meninggalnya Ashraf itu, pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven juga mengunjungi kediaman BCL.
Baim dan Paula yang datang bersama Kiano Tiger Wong mengaku kagum dengan BCL dan Noah Sinclair yang tetap tabah dan tegar.
"Sedih, cuma tadi enggak kelihatan banget. Hebat lah, hebat," ujar Baim Wong, dikutip dari Kompas.com.
Paula Verhoeven menambahkan, dirinya melihat Noah Sinclair berusaha tetap ceria.
"Tadi sih karena (Noah) mungkin masih kecil, ya, ada saudara juga jadi masih main-main sama sepupu-sepupunya, tapi pasti hatinya sedihlah, sedih banget," kata Paula.
Dihari sebelumnya, rekan kerja BCL yang juga menjadi juri di Indonesia Idol seperti Ari Lasso dan Judika turut memberikan semangat melalui unggahan di Instagram.
Dalam moment foto tersebut, BCL sudah bisa tersenyum meski dimatanya masih terlihat sembab.
Baca: Baim Wong Kagumi Ketegaran BCL dan Noah
"Pasti sangat berat kehilangan ini untuk dihadapi.
Stay strong Bunga..we all love u," tulis Ari Lasso di Instagram pribadinya.
"Ungee, @bclsinclair yang kuat yaa.
Semoga TUHAN kasi kekuatan ekstra buatmu, Noah dan semua keluarga yang ditinggalkan.
Doa kami selalu bersertamu," tulis Judika di Instagramnya.
Baca: BCL Bangga Ungkap Pengorbanan Ashraf Sinclair untuk Noah, Daniel : Itulah Kenapa Bisa 11 Tahun
Aktivitas Ashraf Sebelum Meninggal
Sepupu Bunga Citra Lestari (BCL), Ivan Permana menceritakan aktivitas yang dijalani Ashraf Sinclair sebelum dikabarkan meninggal dunia pada Selasa (18/2/02020).
Ia menceritakan Ashraf dan Unge, sapaan BCL baru saja tiba dari New York, Amerika Serikat pada Senin (17/2/2020) pagi.
Diketahui, Ashraf saat itu menemani BCL untuk menghadiri fashion show Michael Kors dalam acara New York Fashion Week 2020.
Ia mengatakan, sejak tiba di Indonesia itu, Ashraf tidak tidur dan langsung menjalani aktivitas berupa meeting dan lain-lain.
Irvan juga mengungkapkan jika pada Senin sore, Ashraf masih sempat untuk mengantar Bunga ke acara Indonesian Idol.
"Ya pasti kan kalau orang dari Amerika ke sini kan jetlag ya, di peawat tuh tidurnya baru tidur ayam doang," kata Ivan seperti dikutip tayangan YouTube Beepdo.
"Sampai sini subuh tuh Ashraf masih harus meeting, banyak urusan, sorenya dia masih harus nganterin Bunga ke Idol," lanjutnya.
Baca: Kabar Terkini BCL Pasca Ditinggal Ashraf Sinclair, Tampak Lebih Tegar, Ustaz: Noah juga Lebih Baik
Dikatakannya, pada malam harinya Asfrah melanjutkan kegiatannya pada hari itu dengan olahraga CrossFit, padahal saat itu Ashraf belum tidur.
"Sekitar Jam 8 malam, dia olahraga CrossFit, mungkin dia pikir biar capek sekalian kali ya, biar tidurnya enak."
"Padahal dia kondisinya belum tidur waktu itu dan dia melakukan olahraga yang berat banget," kata dia.
Ketika pulang dari olahraga tersebut, Ashraf masih dalam keadaan yang baik hingga sang istri BCL pulang, bahkan keduanya masih sempat untuk ngobrol.
"Pulang ke rumah masih belum kenapa-kenapa, jam 2 pagi Bunga pulang dari Idol itu masih ngobrol, everything is fine di kamar," katanya.
Saat itu, BCL izin untuk ke kamar mandi untuk membersihkan make up, namun setelah selesai, Bunga mendapati Ashraf sudah tak sadarkan diri.
"Begitu keluar dari kamar mandi nggak ada setengah jam, Ashraf tidur munggungin posisinya," cerita Irvan.
Baca: BCL Masih Bisa Ketawa di Depan Orang Lain, Al Ghazali: Dalamnya Kan Kita Enggak Tahu
Bunga meminta agar Ashraf membantunya untuk memilih beberapa foto, namun ketika coba untuk dibangunkan berulangkali sang suami tak bangun.
"Disamperin sama Bunga, 'bantuin aku dong nih pilih foto' udah nggak respon."
"Dibangunin 'kamu kok tidur nyenyak banget sih, bentar dong bangun pilih foto' yaudah nggak bangun, udah dipukul-pukul mukanya juga nggak bangun," papar Ivan.
Mendapati kondisi sang suami yang tak bangun-bangun, BCL kemudian teriak histeris hingga mengagetkan ibunya
Sang Ibu kemudian mengecek ke kamar Bunga, namun ketika dicek denyut nadi Ashraf sudah tak ada.
Khawatir, Ashraf kemudian dibawa ke IGD rumah sakit, namun sesampainya di rumah sakit, Ashraf dinyatakan meninggal dunia.
Irvan mengatakan, keterangan dari dokter rumah sakit, Ashraf meninggal karena mengalami serangan jantung.
(Tribunnews.com/Tio, Kompas.com/Andika)