News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ashraf Sinclair Meninggal

Kenang Sosok Ashraf Sinclair saat Kecil, Aishah Sinclair: Sekarang Kamu Malaikat Penjagaku

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Muhammad Renald Shiftanto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Aishah Sinclair mengenang sosok Ashraf Sinclair saat kecil. Saat ini, Aishah mengatakan, Ashraf adalah malaikat penjaganya.

TRIBUNNEWS.COM - Sabtu (22/2/2020) malam, Aishah Sinclair mengunggah foto dirinya bersama Ashraf Sinclair saat kecil.

Aishah dan Ashraf kecil yang berada di tepi kolam renang, kompak tersenyum ke arah kamera.

Keduanya juga terlihat serupa dengan potongan rambut yang sama.

Dalam caption-nya, Aishah menyebut suami Bunga Citra Lestari (BCL) ini sebagai juru bicaranya saat kecil.

Pasalnya, Aishah belum bisa berbicara lancar hingga berusia dua tahun.

Baca: Ayah Ashraf Sinclair Unggah Foto Adam Sinclair Termenung Pandangi Makam Suami BCL

Baca: Senyum BCL di Foto Keluarga Pertama tanpa Ashraf Sinclair, Matanya Masih Terlihat Sembab

Saat itu, Ashraf Sinclair lah yang paling memahami maksud Aishah.

"Saat tumbuh, dia (Ashraf) adalah suaraku (arti sebenarnya - aku bicara omong kosong sampai usia dua tahun dan hanya dia satu-satunya yang mengerti)," tulis Aishah.

Lebih lanjut, Aishah Sinclair mengungkapkan Ashraf selalu melindunginya sejak kecil.

"Dia melindungiku, dia akan marah saat aku terlepas dari gandengannya," ujar dia.

Hingga keduanya tumbuh dewasa, Aishah masih mengandalkan Ashraf untuk mengambil keputusan penting.

Aishah pun menyebutkan ayah Noah Sinclair ini selalu meluangkan waktu, tak peduli seberapa sibuk dirinya.

"Bahkan sebagai orang dewasa, aku akan bertanya padanya untuk mendapatkan kejelasan saat harus membuat keputusan penting, soal karier, dan bahkan masalah fashion.

Dia selalu meluangkan waktu untukku, tidak peduli seberapa sibuk dirinya," tutur Aishah.

Karena itu, Aishah Sinclair merasa sedih saat mendengar Ashraf berpulang.

Meski begitu, Aishah bersyukur ia telah memiliki Ashraf sebagai kakak selama hidupnya.

Baca: Kerinduan Adik Ashraf Sinclair pada sang Kakak, Adam Sinclair: Aku Merindukanmu Selamanya

Baca: Khadijah Pernah Ungkap Syukur Ashraf Sinclair Nikahi BCL hingga Sebut sang Menantu Luar Biasa

Ia pun berharap bisa mencontoh kebijaksanaan, pengetahuan, dan cinta yang Ashraf berikan.

"Abang, aku sedih kamu meninggalkan kami terlalu cepat. Bahwa kita tidak pernah menyelesaikan percakapan terakhir kita.

Bahwa aku tidak akan pernah bisa memeluk atau bercanda denganmu," tutur Aishah.

"Tapi, aku bersyukur memilikimu dalam hidupku. Bahkan jika itu sangat singkat.

Aku harap bisa mencontoh semua kebijaksanaan, pengetahuan, dan cinta yang kamu beri, dan melanjutkan warisanmu," imbuh dia.

Momen kebersamaan keluarga BCL dan Aishah Sinclair. (Instagram/aishahjennifer)

Tak hanya soal Ashraf, Aishah juga membahas soal saudara ipar dan keponakannya, BCL dan Noah Sinclair.

Kepada Ashraf, Aishah berterima kasih karena telah memberinya saudara ipar dan keponakan yang luar biasa.

Ia pun berjanji akan menjaga BCL dan Noah, seperti yang dilakukan Ashraf padanya.

"Kamu telah memberiku saudara ipar dan keponakan yang luar biasa, dan aku berjanji akan melakukan yang terbaik untuk menjaga mereka, seperti yang selalu kamu lakukan padaku," ungkap Aishah.

Di akhir unggahannya, Aishah mengatakan saat ini Ashraf adalah malaikat penjaganya.

Baca: Adik Ashraf Sinclair, Aisha Sinclair, Sebut sang Kakak Terbukti Sangat Dicintai Banyak Orang

Baca: Ayah Ashraf Sinclair Kenang Kepergian sang Putra, Ibaratkan seperti Bintang Jatuh

"Seumur hidupku, kamu telah menjadi Abang, sekarang kamu adalah malaikat penjagaku," tutupnya.

Foto Keluarga Pertama tanpa Ashraf

BCL tampak tersenyum dalam foto keluarga pertamanya tanpa sang suami, Ashraf Sinclair.

Meski begitu, mata wanita kelahiran 22 Maret 1983 ini terlihat masih sembab.

Tak hanya sendiri, BCL foto bersama keluarga Ashraf Sinclair.

Foto ini diunggah seorang kerabat Ashraf dari Malaysia, Nazrin Kamal, melalui akun Instagramnya pada Kamis (21/2/2020).

Dalam foto tersebut tampak ayah Ashraf, Mohamed Sinclair, berdiri di belakang BCL dan memegang pundak sang menantu.

Sementara BCL meranglkul Noah Sinclair yang memegang foto sang ayah.

Selain BCL, orang tua dan saudara Ashraf juga terlihat tersenyum.

Foto keluarga pertama tanpa Ashraf Sinclair. (Instagram @nazrinkamal)

Unggahan Nazrin itu pun mengundang banyak komentar dari para warganet.

Baca: Ibu Ashraf Sinclair Pernah Ungkap Syukur sang Putra Nikahi BCL: Dia Bahagia Menikahi Wanita Cantik

Baca: BCL Bisa Terima Kepergian Ashrah Sinclair, Reza Rahadian: di Depan Noah Ingin Terlihat Kuat

@fevtanadira54: Senyumnya Kak Unge maksa banget.. Hikksss.

@rvilianatjong: Sedih banget foto keluarga bersama tapi kali ini tanpa Ashraf (emoji menangis).

@aqeelamuhamad: Mata mereka tidak bisa berbohong (emoji patah hati).

@66wzk: Senyum sedih yang tersembunyi. Terus kuat dan berdoa setiap waktu.

Ziarah ke Makam Ashraf

BCL, Noah Sinclair, dan keluarga Ashraf berziarah ke San Diego Hills pada Jumat kemarin.

Saat berjalan menuju makam Ashraf, sang ibu, Khadijah Sinclair, sempat menyapa awak media.

"Assalamu'alaikum," kata dia, dikutip Tribunnews dari tayangan YouTube Beepdo.

Sementara Mohamed Sinclair berjalan di belakangnya.

BCL yang terlihat mengenakan gamis ungu, menggandeng Noah.

Baca: POPULER Ibu Ashraf Sinclair Bersyukur Anaknya Nikahi BCL: Dia Istri dan Ibu yang Luar Biasa

Baca: Deretan Hal yang Dilakukan Ashraf Sinclair Sebelum Wafat, Titipkan BCL pada Kru Seolah Jadi Firasat

Setiabnya di makam, BCL dan kelaurga menaburkan bunga ke makam Ashraf Sinclair.

Sesekali ia terlihat berbincang dengan putra semata wayangnya.

Setelahnya, BCL berlutut di hadapan makam Ashraf dan mengelus nisannya.

Kemudian ganti Noah Sinclair berlutut, sambil BCL mengelus punggung sang putra.

Semua keluarga yang ikut ziarah kemudian membaca doa bersama-sama.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini