Kemudian, ketika bertemu beberapa rekannya, Jedar diberi informasi lagi mengenai seorang dokter.
Akhirnya Jedar menelepon sang mama untuk membawa Hardy ke rumah sakit tersebut.
Dijelaskan, nantinya sang ayah hanya akan melakukan scan untuk melihat kondisi tulang.
Jedar mengatakan, di awal sudah merasa ada beberapa tulang yang alami keretakan.
Pasalnya ditemukan pembengkakan.
Kondisi itu membuat ayah Jedar tak bisa bernapas hingga kesulitan dalam bergerak.
"Setelah dibawa ke Bekasi, udah mendingan banget papa aku," tutur Jedar.
"Aku langsung telepon mama, bisa nggak bawa ke rumah sakit cuma foto X-ray aja."
"Mau tau tulangnya seperti apa, karena awal-awal kita yakin pasti retak karena bengkak nggak bisa napas dan ngga bisa gerak," lanjutnya.
Baca: Jessica Iskandar Sebut Ayahnya Sakit Hati Ditabrak Lari: Kalau Minta Maaf Pasti Papa Maafin
Baca: Ayahnya Jadi Korban Tabrak Lari, Bagaimana Acara Pernikahan Jessica Iskandar-Richard Kyle?
Seteleh dilakukan pengecekan, ternyata dugaan Jedar betul.
Ditemukan patahan di beberapa tulang Hardy.
Jedar mengatakan tulang belikat sang ayah diketahui patah.
Meski demikian dokter menjelaskan bagian tangan dalam kondisi yang baik.
Namun, ditemukan terdapat lima tulang rusuk yang patah.