News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Glenn Fredly Meninggal Dunia

Keluarga Minta Pelayat Tidak Perlu Hadiri Prosesi Pemakaman Glenn Fredly

Editor: Willem Jonata
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyanyi Glenn Fredly akan kembali merilis single terbarunya, berjudul Kembali ke Awal. Lagu yang ditulis sendiri olehnya berdasarkan pandangan pribadinya mengenai kisah asmara ini akan dirilis sebagai salah satu soundtrack film layar lebar yang diangkat dari sebuah novel dengan judul yang sama karya Ika Natassa yaitu Twivortiare yang dibuat oleh rumah produksi film MD Pictures Tbk dan diperankan oleh Reza Rahadian dan Raihaanun. TRIBUNNEWS.COM/IST/FX ISMANTO

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo

TRIBUNNEWS.COM - Dunia musik Tanah Air berduka. Glenn Fredly meninggal dunia di RS Setia Mitra, Cilandak, Jakarta, Rabu (8/4/2020).

Mozes Latuihamallo, juru bicara keluarga dalam pernyataan tertulisnya, menyampaikan agar para pelayat tidak perlu hadir di prosesi pemakaman Glenn Fredly.

Sebab, kondisinya tidak memungkinkan, mengingat saat ini Indonesia sedang berjuang menghadapi virus corona (Covid-19).

Baca: Peti Jenazah Glenn Fredly Dibungkus Plastik, Rencananya Dibawa ke Rumah Duka

Baca: Iwan Fals Kenang Perjumpaan Terakhir dengan Glenn Fredly di Makassar

Baca: Glenn Fredly Meninggal Dunia, Saykoji: Saya Kehilangan Salah Satu Orang Baik

"Tanpa mengurangi rasa hormat, kami berharap agar para pelayat tidak hadir dalam prosesi pemakaman dikarenakan situasi dan kondisi yang tidak memungkinkan saat ini," ucapnya.

"Doa rekan-rekan sekalian di mana pun berada sudah lebih dari cukup untuk menguatkan kami dalam rasa duka ini. Selamat jalan, Bung Glenn," lanjutnya.

Pada kesempatan itu, ia menyampaikan Glenn Fredly mengidap penyakit meningitis. Kondisinya memburuk beberapa hari belakangan ini. 

"Beliau (Glenn) sempat mengeluhkan penyakitnya ini beberapa waktu lalu, namun masih sanggup beraktivitas seperti biasa."

"Satu bulan terakhir, Glenn mulai merasa tidak nyaman atas penyakit yang dideritanya, sehingga memutuskan untuk menjalani rawat-inap," ucapnya.

Baca: Sri Mulyani: Selamat Tinggal Glenn Fredly, Kepedulianmu adalah Warisan Abadi Bagi Dunia Musik

Baca: Kisah Asmara dan Karir Musik Glenn Fredly, Solois dengan Lirik Romantis

Meski kondisinya menurun selama tiga hari terakhir, kata Moses, Glenn masih bisa berinteraksi hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir pada 8 April 2020.

Ambulans yang membawa jenazah Glenn Fredly keluar dari RS Setia Mitra, Cilandak, Jakarta, Rabu (8/4/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Mozes Latuihamalo mewakili keluarga meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk mendoakan jenazah Glenn Fredly.

"Kami pihak keluarga meminta doa dari rekan-rekan musisi, kerabat, teman, dan seluruh masyarakat Indonesia untuk almarhum Glenn Fredly dan memaafkan segala kesalahan yang pernah Beliau lakukan, baik sengaja mau pun tidak disengaja," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini