TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Zaskia Gotik telah menikah secara agama dengan pria bernama Sirajuddin Mahmud Sabang.
Kabar bahagia itu dibenarkan oleh H Hisbulatif, Kepala KUA Karang Bahagia, Cikarang, Jawa Barat, yang dihubungi wartawan, Kamis (23/4/2020).
"Iya. Pernikahan resmi secara agama dan belum didaftarkan di KUA," kata Hisbulatif.
Sirajuddin Mahmud meminang Zaskia dengan mahar perhiasan.
"Satu set perhiasan. Nilainya enggak disebutkan," lanjutnya.
Baca: Cerita Vicky Prasetyo Sudah Tahu Akan Diciduk Saat Lamar Zaskia Gotik: Kita Nangis Bareng Sebelumnya
Kata Hisbulatif, pernikahaan yang berlangsung pada 22 April 2020 lalu itu baru dilakukan secara agama.
"Dihadiri oleh keluarga besar kedua mempelai. Pernikahannya tanggal 22 april 2020. Belum ada penghulunya karena pernikahannya belum terdaftar di KUA," ucap Hisbulatif.
Meski begitu, ia menyebut pernikahan Zaskia dan Sirajuddin sudah sah secara agama.
Baca: Zaskia Gotik dan Sirajuddin Dianggap Bukan Nikah Siri, Syaratnya Tak Lebih Dari 60 Hari Urus ke KUA
"Sebab rukun nikahnya terpenuhi, yaitu ada mempelai pria, ada mempelai wanita, ada wali nikah, ada dua saksi, sama ijab kabul," kata Hisbulatif.
Ia menambahkan, pernikahan Zaskia dan Sirajuddin secara negara baru bisa dilakukan pada akhir Mei mendatang.
Hal itu karena diberlakukannya PSBB (Pembatasan Sosial Berskala Besar) akibat pandemi Covid-19.
"Iya ditunda (karena virus corona). Kalau persyaratan sudah lengkap bisa didaftarkan secara online dulu, pelaksanaan nikah kantornya nanti akhir bulan Mei 2020," ujar Hisbulatif.
Siapa Siradjuddin?
Dihimpun Tribunnewsmaker.com dari berbagai sumber, berikut deretan fakta Sirajuddin Mahmud :
1. Seorang Duda
Sirajuddin Mahmud bersama sang putri (Instagram @sirajuddinmahmudsabang)
Saat menikahi Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud merupakan seorang duda.
Ia memiliki seorang putri bernama Aqila Ramadhani.
2. Pengusaha Tajir
Suami Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud. (Instagram @sirajuddinmahmudsabang)
Sirajuddin Mahmud berprofesi sebagai pengusaha.
Ia merupakan pengusaha tajir asal Balikpapan, Kalimantan Timur.
Di sana ia menjadi pengusaha batu dan kuliner.
3. Mantan Istrinya Seorang Artis
Zaskia Gotik, Sirajuddin Mahmud dan Imel Putri Cahyati (Kolase TribunKaltim.co / Instagram @zaskia_gotix, @sirajuddinmahmudsabang, dan @imelpc)
Sebelum menikahi Zaskia Gotik, Sirajuddin pernah menikah dengan seorang artis FTV bernama Imel Putri Cahyati.
Mereka menikah pada tahun 2011 silam.
4. Suka Travelling
Sosok Sirajuddin Mahmud, suami Zaskia Gotik (Instagram @sirajuddinmahmudsabang)
Sirajuddin memiliki hobi travelling.
Ia suka berkeliling menikmati keindahan alam.
Tak heran akun Instagramnya banyak dijumpai foto-foto saat dirinya menikmati liburan.
5. Aktif di Bidang Olahraga
Sirajuddin Mahmud. (Instagram @sirajuddinmahmudsabang)
Meski berkarir sebagai pengusaha, Sirajuddin rupanya cukup aktif di bidang olahraga loh.
Ia terpilih sebagai sebagai pemimpin organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Balikpapan.
6. Pernah Terjun ke Dunia Politik
Sirajuddin Mahmud, suami Zaskia Gotik (Kolase Instagram @zaskia_gotik & @sirajuddinmahmudsabang)
Suami Zaskia Gotik ini pernah terjun ke dunia politik.
Ia pernah menjadi politikus Gerindra dan mencalonkan diri sebagai calon wakil walikota Balikpapan pada tahun 2015 silam.
Namun kala itu, ia belum berhasil.
Kendati demikian, ia pernah menjadi ketua umum Badan Pengurus Daerah (BPD) organisasi HIPMI Kaltim periode 2017-2019 melalui Musda XV, di Balikpapan.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Resmi Menikah, Ini Mahar Sirajuddin Mahmud untuk Zaskia Gotik", https://www.kompas.com/hype/read/2020/04/24/155335266/resmi-menikah-ini-mahar-sirajuddin-mahmud-untuk-zaskia-gotik?page=all#page2.
Penulis : Ira Gita Natalia Sembiring
Editor : Andi Muttya Keteng Pangerang